2 Toko Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp1 Miliar

Terbakar
Dua toko dan satu sepeda motor terbakar di Nagari Persiapan Surabayo Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Senin (3/5/2021). Akibat kebakaran itu, kerugian ditaksir mencapai Rp 1 miliar.

Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Hubungan Masyarakat (Humas) Kepolisian Resor (Polres) Agam, AKP Nurdin Datuak Sati mengatakan, awalnya kebakaran itu diketahui oleh Santi, 38 tahun, dan Hendri, 36 tahun dari seberang Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Mereka melihat asap tebal dari tempat kasir dan mendengar ledakan sebanyak tiga kali karena kedai tersebut berisi barang bangunan dan bahan yang mudah terbakar yang memicu api cepat membesar,” ujar Nurdin, Senin (3/5/2021).

Menurut Nurdin, untuk mencegah kebakaran meluas, warga setempat langsung menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Agam.

“Lima armada dikerahkan ke lokasi, ditambah satu armada bantuan dari Kabupaten Padang Pariaman serta satu mobil Water Canon milik Polres Agam,” jelasnya.

Meskipun api sudah dipadamkan, kata Nurdin, pihaknya masih melakukan pendinginan. Selain itu, juga dilakukan pembersihan puing-puing bekas kebakaran.

“Kami sudah memberi garis polisi di lokasi kejadian, penyebabnya masih kami selidiki, belum bisa disimpulkan,” katanya.(Kay)

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments