Iklan
Iklan

BIN Ungkap Kecurangan Pelanggaran Karantina

- Advertisement -
Modus kecurangan yang terjadi saat karantina untuk mencegah penyebaran virus Corona dibongkar oleh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan.

Budi menegaskan bahwa BIN telah mengawasi secara ketat untuk antisipasi kecurangan pada setiap pintu masuk menuju Indonesia sekaligus memantau para pelaku perjalanan dari luar negeri.

“Kami dari intelijen juga mengamati secara ketat pintu-pintu masuk bagi perjalanan luar negeri, termasuk dalam masa karantina,” ujar Budi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (6/1/2022).

Budi mengungkapkan BIN menemukan banyak pelanggaran dan kecurangan di lapangan. Setidaknya ada tiga hal yang disoroti BIN.

“Dari hasil surveillance di lapangan, perlu saya informasikan bahwa faktanya masih banyak pelanggaran yang menunjukkan masih tidak disiplin dan tidak tertib dalam melaksanakan karantina. Masih banyak pemain-pemain pengganti,” ujarnya.

Budi juga menjelaskan pelanggaran karantina kedua berkaitan dengan interaksi antara pelaku karantina dengan orang yang tidak melakukan karantina. Dia mengungkap interaksi tersebut seperti dengan penjual makanan, driver ojek online (ojol), hingga teman-teman.

“Yang kedua, ada interaksi terjadi karena para penjual makanan, ojol, maupun saudara atau teman-teman datang ke tempat karantina,” kata Budi.

Budi mengatakan kecurangan ketiga berbentuk adanya pelaku karantina yang bernegosiasi dengan petugas supaya bisa karantina mandiri di rumah.

“Termasuk upaya untuk negosiasi membujuk para petugas bisa karantina mandiri di rumah,” pungkasnya.

 

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA