Iklan
Iklan

Jadwal Badminton Denmark Open 2022, Indonesia Diwakili 15 Pemain

- Advertisement -
Badminton Denmark Open 2022 akan segera digelar di pekan ketiga bulan ini. Berdasarkan kalender BWF World Tour, jadwal Badminton Denmark Open 2022 akan diselenggarakan mulai tanggal 18-23 Oktober 2022 di Odense, Denmark.

Sekitar 15 wakil Indonesia akan berlaga di Badminton Denmark Open 2022, termasuk Anthony Sinisuka Ginting bersama dengan 3 rekannya di nomor tunggal putra.

Pada nomor tunggal putra Denmark Open 2022, tidak hanya Viktor Axelsen sebagai pemegang rekor ranking 1 dunia yang sulit dikalahkan yang harus diwaspadai oleh keempat tunggal putra Tanah Air tersebut.

Selain Ginting, tunggal putra Indonesia lainnya yang ikut di Badminton Denmark Open 2022 adalah Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Berdasarkan hasil drawing Denmark Open 2022, Jonatan Christie dan Chico berada di bagan atas. Sedangkan Ginting dan Shesar menempati bagan bawah.

Dari undian Drawing Denmark Open 2022 berarti Anthony Ginting tidak akan bertemu lebih awal dengan tunggal putra nomor satu dunia Viktor Axelsen.

Diketahui, Viktor Axelsen sudah lima kali mengalahkan Ginting tahun ini.

“Undian Denmark Open semuanya berat, tetapi memang yang terberat itu Viktor. Ginting di (bagan) bawah, Viktor di atas,” kata pelatih tunggal putra Irwansyah.

“Yang kemungkinan cepat bertemu itu Jonatan. Tetapi, saya sudah siapkan pemain ini ada empat, semuanya bagus,” imbuh Irwansyah.

Namun, Irwansyah berharap anak didiknya tidak hanya fokus mempersiapkan diri untuk melawan Viktor Axelsen sebab ada pemain lain yang perlu diwaspadai.

“Kami juga jangan sampai lengah hanya fokus ke Viktor. Kalau nanti tidak fokus, sebelum bertemu Viktor dikalahkan pemain lain . Jadi, kami memang mempersiapkan semuanya ini,” ujar Irwansyah.

Hasil drawing Denmark Open 2022 wakil Indonesia:

  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kanta Tsuneyama (Jepang)
  • Jonatan Christie (8) vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark)
  • Shesar Hiren Rhustavito vs Brian Yang (Kanada)
  • Anthony Sinisuka Ginting (6) vs Lakshya Sen (India)
  • Gregoria Mariska Tunjung vs He Bing Jiao (8/China)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (China Taipei)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5) vs Rubin Jille/Ties Van Der Lecq (Belanda)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmusen (6/Denmark)
  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (2) vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang)
  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia)
  • Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (2/Korea)
  • Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (3/China)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA