Hasil pencarian untuk: Ramadhan

  • Niagahoster x KiriminAja, Ajak Pebisnis Memaksimalkan Digital Marketing

    Niagahoster x KiriminAja, Ajak Pebisnis Memaksimalkan Digital Marketing

    Niagahoster dan KiriminAja berkolaborasi untuk membantu pebisnis memaksimalkan potensi internet yang dimulai di awal tahun 2023, masih akan terus berlangsung sepanjang tahun.

    Di bulan Maret 2023 ini, Niagahoster menggandeng Google Ads & Digital Marketing Expert, Hariyanto Chung, untuk mengajak para pebisnis menjelajahi potensi baru demi bisnis yang lebih maju.

    Dalam rangkaian event yang diadakan, Hariyanto Chung menyampaikan materi “Dongkrak Omzet Ramadhan dengan Landing Page” di event Instagram Live pada 6 Maret 2023, kemudian dilanjutkan dengan webinar Zoom bertajuk “Cara Jitu Tentukan Keunikan Produkmu dengan Toko Online” yang diadakan pada 9 Maret 2023, dan diakhiri dengan workshop “1 Hari Jago Google Ads – Content Marketing & Brand Positioning” yang diadakan secara offline di kantor Niagahoster pada Sabtu, 18 Maret 2023 lalu.

    Niagahoster

    Sebanyak 349 orang menyaksikan event di Instagram Live dan sebanyak 144 peserta mengikuti webinar via Zoom. Antusiasme tersebut menandakan tingginya tingkat awareness pebisnis atas pentingnya memaksimalkan digital marketing dan besarnya keinginan mereka untuk belajar.

    Hariyanto Chung pun menekankan pada bagaimana menarik perhatian calon pelanggan di tengah banjir konten di internet. Pebisnis pun harus bisa membuat konten yang ringan, mudah dipahami, dan baru. “Pembeli saat ini tidak hanya membeli suatu produk, tapi juga membeli cerita. Jadi ceritakan apa kekuatan produk kita, apa perbedaan dengan produk lain, apa benefit ketika menggunakannya, dan kelebihan dari produk lain yang sejenis,” ujar pria yang akrab disapa Koh Har itu.

    Niagahoster

    Memadukan Google Ads dan SEO

    Workshop “1 Hari Jago Google Ads – Content Marketing & Brand Positioning” yang menjadi puncak rangkaian event, dihadiri oleh 12 peserta yang merupakan pebisnis yang sudah lama menjalankan bisnis mereka. Antara lain di bidang arsitektur, properti, dan lainnya.

    Dalam kesempatan tersebut, Hariyanto Chung menjelaskan mengenai fundamental Google Ads, bagaimana melacak macro dan micro conversion, cara membaca data, serta rumus menghitung revenue yang amat berguna dalam proses bisnis.

    Tidak hanya Hariyanto Chung yang memberikan materi dalam workshop tersebut. Head of Performance Marketing Niagahoster, Annisa Fauziyyah; dan Brand Manager KiriminAja, Yusuf Habibi, pun turut menjadi pembicara. Bahkan, para pebisnis juga menunjukkan antusiasme mereka ketika Annisa menjelaskan mengenai SEO.

    Niagahoster

    “Karena justru mereka sudah banyak menggunakan Google Ads dan proses digital marketing berbayar lainnya selama berbisnis, dan belum pernah menjalankan digital marketing organic menggunakan SEO. Sehingga mereka sangat tertarik dengan penjelasan SEO dan ingin memadukan keduanya,” ujar Briggita Sekar, Event Specialist Niagahoster.

    Komitmen Niagahoster dan KiriminAja Untuk Membantu Pebisnis

    Niagahoster dan KiriminAja yang sudah sering berhubungan langsung dengan para pebisnis merasa memiliki tanggung jawab untuk mengambil peran dan turut hadir membantu pemilik bisnis dalam mengembangkan potensi mereka.

    Dalam kolaborasi yang telah berlangsung sejak awal tahun ini, Niagahoster dan KiriminAja hadir secara langsung bagi pebisnis dengan event offline di berbagai daerah di Indonesia. Sehingga, pemilik bisnis yang ada di banyak daerah di Indonesia pun memiliki akses yang sama dalam hal pengetahuan dan teknologi.

    Rangkaian event Niagahoster x KiriminAja akan berlanjut di bulan Mei 2023 secara offline di Jakarta. “Event di Jakarta nanti tepat sekali untuk para pebisnis yang sudah terjun ke digital marketing namun ingin mengoptimasi performanya demi mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,” kata perempuan yang akrab disapa Tita tersebut.

    Niagahoster dan KiriminAja memiliki visi yang sama, yaitu untuk membantu para pebisnis dan UMKM untuk bisa terus bertahan dan tidak hanya sebentar lalu hilang. Untuk itu, kedua perusahaan tersebut mengintegrasikan antara layanan hosting dan domain dari Niagahoster dengan agregasi layanan pengiriman dari KiriminAja.

  • Ketua DPD RI : Sebaiknya Buka Bersama Diatur, Bukan Dilarang

    Ketua DPD RI : Sebaiknya Buka Bersama Diatur, Bukan Dilarang

    Larangan buka bersama selama Ramadhan 1444 H bagi Menteri, kepala lembaga pemerintahan dan ASN yang dikeluarkan Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung atas arahan Presiden Jokowi, menimbulkan kontroversi.

    Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, menilai pemerintah sangat gegabah dalam mengeluarkan aturan larangan buka bersama. Seharusnya dalam mengeluarkan instruksi pemerintah melakukan kajian yang komprehensif, berdasarkan data dan fakta.

    “Alasan soal Covid-19 yang menjadi dasar larangan, sangat tak masuk akal. Situasi telah aman dan terkendali, tidak ada sebaran virus Covid-19 yang membahayakan. Masyarakat juga sudah paham menghadapi situasi endemi,” papar LaNyalla, Jumat (24/3/2023).

    Menurut LaNyalla, pemerintah perlu bijak dan hati-hati dalam membuat kebijakan terutama untuk kalangan Muslim dan aktivitas ibadahnya.

    “Jangan sampai kebijakan yang dikeluarkan justru malah membuat kohesi sosial antar masyarakat semakin meruncing lagi. Jangan sampai ada anggapan Pemerintah anti Islam dan lain-lain. Apalagi sebelumnya keramaian dan kerumunan, seperti pertandingan, hajatan atau konser musik tidak dilarang,” jelas dia.

    Menurut LaNyalla yang seharusnya dilakukan oleh Pemerintah adalah mengatur kegiatan buka bersama, terutama untuk para Menteri dan pejabat negara lainya, sehingga lebih sederhana dan hemat.

    “Momen buka puasa bersama merupakan momen kebersamaan serta tradisi untuk mempererat persaudaraan,” katanya.

    “Selain itu agenda buka puasa bersama bisa menjadi acara amal, yakni bersedekah makanan buka puasa untuk yang membutuhkan,” imbuh dia lagi.

    Sejatinya, LaNyalla menilai buka bersama merupakan budaya masyarakat Indonesia saat bulan Puasa. Agenda itu pun mendatangkan banyak manfaat.

    “Buka bersama itu hal baik. Kumpul-kumpul yang positif. Buka bersama juga merupakan bagian silaturahmi. Menurut saya, tidak tepat kalau dilarang,” tukas dia.

  • WINGS Food Luncurkan Ale-Ale FunFlava Cocopandan

    WINGS Food Luncurkan Ale-Ale FunFlava Cocopandan

    Melalui WINGS Food, merek minuman rasa Ale-Ale meluncurkan sub brand baru yaitu Ale-Ale Funflava yang menawarkan sensasi rasa yang unik, ringan, menyegarkan dan varian pertama yang diluncurkan yaitu Ale Ale Funflava Cocopandan.

    Sebagai pemimpin pasar kategori minuman rasa, diharapkan Ale-Ale Funflava Cocopandan Wings Food dapat menyegarkan anak muda dalam melakukan banyak eksplorasi.

    “Sesuai dengan visi perusahaan kami yang berbunyi the good things in life should be accessible for all’, Ale-Ale pun terus berupaya untuk menghadirkan inovasi melalui rasa-rasa yang digemari oleh para konsumen. Melengkapi 8 rasa buah dari minuman Ale-Ale, kami meluncurkan sensasi rasa baru yaitu Ale-Ale Funflava dengan varian pertamanya yaitu COCOPANDAN, produk berkualitas dengan sensasi rasa yang unik, ringan dan menyegarkan. Cocopandan dipilih sebagai varian pertama dari Ale-Ale Funflava karena Cocopandan merupakan rasa sirup paling disukai di Indonesia,” ujar Devi Chrisnatalia, Product Manager Ale-Ale Wings Food.

    WINGS Food

    Berdasarkan data Nielsen tahun 2022, kategori minum rasa siap minum di Indonesia tumbuh positif sebesar 28%. Di luar air minum, kategori minuman rasa menempati posisi ketiga setelah RTD (ready to drink) teh dan susu. Ale-Ale Wings Food pun masih menjadi pemimpin pasar minuman rasa buah di Indonesia, dengan market share lebih dari 70%.

    “Kami memilih momentum Ramadhan sebagai momen peluncuran Ale-Ale Funflava Cocopandan keluaran Wings Food, karena minuman rasa ini umum dikonsumsi masyarakat sebagai minuman menyegarkan saat berbuka puasa.

    Sebagai minuman cocopandan dalam cup pertama di Indonesia, Ale Ale Funflava Cocopandan praktis dapat dinikmati kapan saja dan dimana saja. Kami harap Ale Ale Funflava Cocopandan dapat diterima oleh para penikmatnya yaitu anak muda yang aktif dan gemar mengeksplorasi hal-hal baru dan seru,” tutup Devi.

    WINGS Food

    Ale-Ale Funflava Cocopandan diproduksi secara higienis dengan rasa yang begitu identik dengan kesegaran dan manisnya berbuka puasa. Minuman ini pun telah dapat dinikmati melalui berbagai toko dan warung terdekat dengan harga yang terjangkau, yaitu Rp 1.000/cup. Yuk, segera cobain Ale-Ale Funflava Cocopandan yang nikmatnya tak terkalahkan!

  • Liz Hadi Tuangkan Rasa Kehilangan Lewat Single Religi “Takdir”

    Liz Hadi Tuangkan Rasa Kehilangan Lewat Single Religi “Takdir”

    Liz Hadi penyanyi senior, produser dan Pencipta lagu asal Indonesia kembali kedunia musik tanah air dengan merilis single Religi di tahun 2023.

    Single Religi milik Liz Hadi ini bertajuk “Takdir” diproduksi dibawah naungan label musik Cadaazz Pustaka Musik dan distribusi digitalnya dikerjakan oleh Boleh Musik

    “Dengan Cadaazz Pustaka Musik yang kebetulan saya sudah kenal lama dengan Eko, tiba – tiba saya telpon dia ngobrol buat tanya- tanya kabar,  kok akhirnya kita ngobrol tentang Single saya ini. Jadi semua mengalir begitu saja..(Jalan TUHAN). “ujar Liz Hadi.

    Liz Hadi
    Foto: Cadaazz Pustaka Musik

    “Cadaazz Pustaka Musik udh lama gak rilis single religi, terakhir itu singlenya Hybrid band yang judulnya “Kembali Pada NYA” di ramadhan tahun 2017 dan single religi dari solois bernama Willy yang berjudul “Tiap Malam Ku Hanya Untuk MU” di ramadhan tahun 2019, makanya begitu tiba – tiba tante Liz Hadi nelpon saya dan bilang pengen rilis single religi saya langsung tertarik. Siapa tahu dengan merilis single religi di ramadhan tahun ini serta bekerjasama dengan penyanyi senior plus legend seperti tante Liz akan menimbulkan manfaat bagi semua orang.”ungkap Fransiscus Eko Dari Cadaazz Pustaka Musik.

    “Takdir” merupakan single Religi Liz Hadi penyanyi yang pernah merilis Album “Kerinduan Untuk Mama” dan “Salamah” yang terinspirasi dari pengalaman dalam hidupnya atas kehilangan orang – orang tersayangnya.

    “Saya banyak kehilangan orang – orang yang saya sayangi secara berkala silih berganti. Dari situ mulai saya merasa seperti tidak adil hidup ini dan lain -lain itu berkecamuk. Sampai pada Akhirnya saya sadar bahwa kita di Dunia ini cuma numpang ‘ngombe’ itu istilah Orang jawa. Pada Akhirnya kita semua sudah punya tiket untuk menghadap NYA. Dan semua itu membuat saya lebih tekun mendekatkan diri pada Allah.”ujar Liz Hadi penyanyi yang memulai hobi bernyanyi sejak Sekolah Dasar ini.

    Liz Hadi
    Artwork Takdir / Foto: Cadaazz Pustaka Musik

    Proses pembuatan lagu “Takdir” diakui penyanyi yang sudah banyak menciptakan lagu dan memproduseri penyanyi – penyanyi Senior seperti Titiek Puspa, Ermy Kullit dan yang lainnya ini mengaku tak lama.

    “Saya siapkan dua lagu religi tapi saya dan label sepakat untuk merilis “Takdir”. Sebenarnya dari 4 Tahun lalu saya ingin rilis Lagu ini. Namun Terkendala Oleh situasi Hidup, lagi – lagi  saya kehilangan putra saya yang bungsu dan ini dahsyat banget. Anak saya  wafat tahun 2021 karena Covid dan sampai hari ini saya masih merasakan kehilangan yang luar biasa, jadi lagu ini SYAIR NYA adalah KEKUATAN saya”, kata penyanyi kelahiran Surabaya 1957 ini.

    “Tante Liz kasi denger saya dua lagu, nah salah satunya lagu yang berjudul ‘Takdir’ itu, pas pertama saya denger lagu itu langsung merinding deh, gak tahu kenapa langsung ada rasa bahwa lagu ini pas banget kalo dirilis duluan di bulan ramadhan kali ini. Suaranya tante Liz itu bikin merinding..hehe…tapi memang lagunya bagus koq.”ujar Fransiscus Eko

    Liz Hadi
    Foto: Cadaazz Pustaka Musik

    Dalam single “Takdir”, Penyanyi Senior ini melibatkan putri dan menantunya yang merupakan salah satu personil band metal terkemuka tanah air.

    “Saya tidak banyak berpikir kepingin ini itu, jadi simple saja dengan minta  tolong putri saya Levy Shandy untuk mengerjakan musiknya dan di mixing mastering ulang oleh Karish, suami nya Levy yang kebetulan musisi plus juga gitaris band cadas Deadsquad… Alhamdulillah akhirnya lagu ini jadi juga,” cerita Liz Hadi soal musisi yang terlibat dalam single religinya ini.

    Penyanyi yang juga memproduksi program acara ini berharap dengan rilis single religinya ini bisa diterima semua pencipta musik Indonesia.

    Liz Hadi
    Foto: Cadaazz Pustaka Musik

    “Harapan saya semoga Single ini bisa diterima oleh semua nya Aamiin.”tutupnya.

    Single religi dari Liz Hadi yang berjudul “Takdir” ini sudah bisa disimak diseluruh digital store mulai Jumat, 24 Maret 2023 (EH).

  • Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Sambut Puasa Pertama di Mekkah, Geni Faruk Bagikan Pesan

    Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Sambut Puasa Pertama di Mekkah, Geni Faruk Bagikan Pesan

    Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah diketahui masih menunaikan ibadah Umrah di Mekkah. Atta pun sempat membagikan foto terbaru bersama Aurel dan Ameena saat menyambut puasa pertama pada 23 Maret.

    Seperti biasa, Atta Halilintar dan Aurel kompak dalam berbusana bersama buah hati mereka. Atta juga mengungkap pesan bijak menyambut hari pertama Ramadhan.

    “Puasa hari pertama,” kata Atta. “Maaf lahir batin ya teman2 kalau ada salah sengaja maupun tidak disengaja.”

    sdfgvsdf
    Instagram

    Unggahan Atta ini banjir pujian dari banyak pihak. “Masya Allah… Selamat menjalankan ibadah puasa dan semoga keberkahan selalu kalian dapatkan..aamiin,” seru fans. “Aurel auranya pas umroh, MasyaAllah ❤️,” kata netter.

    Tak cuma Atta, sang ibu, Lenggogeni Faruk, juga mengunggah ucapan selamat menyambut Ramadhan. Geni sempat pula pamer foto lama bersama keluarga saat berada di Tanah Suci.

    “Marhaban Ya Ramadan, Welcome to our most VVVIP Guest, Ramadhan😍❤️🤲 Harap dengan berkat mukjizat Rasulullah SAW Rahmatan lil ‘aalamiin yang luas kita dapat meraih taqwa 🤲❤️ dan paling memberi manfaat kpd semua 🤲🤲🤲 #ramadan #genhalilintar “Meriahnya Ramadan tahun ini tidak dapat digambarkan, menggembirakan hati org2 yg beriman, juga org2 yg mendambakan redha Ilahi🤲❤️🙏 Doa Rasulullah SAW ” Ya Allah, selamatkanlah kami untuk dapat menjalani Ramadhan, dan selamatkanlah Ramadhan bagi kami, terimalah amalan Ramadhan dari kami hingga Ramadhan meninggalkan kami dalam keadaan Engkau telah mengampuni kami, merahmati kami, dan memaafkan kami,” ujar Geni.

    Geni juga mengungkap rasa sayang pada Atta, Aurel dan Ameena. Ia sempat pamer foto anak, menantu dan sang cucu pertama itu di Instagram. “Semoga umroh yang mabrur,” kata Geni.

    00475000s1
    Instagram

    Selain itu, ia berbagi pesan soal pentingnya menyambut malam pertama Ramadhan. “Keistimewaan malam pertama Ramadhan, Allah akan memandang dengan pandangan khusus ke arah mereka. Siapa yang mendapatkan pandangan Allah, maka Allah tidak akan mengazabnya untuk selama-lamanya. Sesungguhnya Allah mengampuni di malam pertama Ramadhan, semua yang menghadap kiblat di malam pertama itu,” seru Geni.

  • Cuek, Alshad Ahmad Pamer Sahur di Pesawat Usai Ortu Tiara Andini Hapus Foto Bersama

    Cuek, Alshad Ahmad Pamer Sahur di Pesawat Usai Ortu Tiara Andini Hapus Foto Bersama

    Alshad Ahmad hingga kini belum buka suara soal kabar dirinya menikah dan bercerai kilat dengan Nissa Asyifa. Padahal rumor diduga membuat ayah dan ibu Tiara Andini kecewa hingga kabarnya menghapusi foto bersama Alshad.

    Alih-alih klarifikasi, Alshad Ahmad pamer postingan mengejutkan. Ia mengunggah tiga binatang kesayangannya dan menyematkan emoji cinta. Alshad juga pamer kondisi di luar pesawat bak mengisyaratkan kepulangannya.

    “Bismillah, Jakarta?” ujar Alshad. Tak cuma itu, ia juga agaknya mengungkap momen sahur pertamanya di Ramadhan tahun ini.

    Ia rupanya terpaksa sahur di dalam pesawat. “Sahur on the plane,” seru Alshad.

    00474971s1
    Instagram

    Sebelumnya, Alshad sempat dirumorkan redflag setelah foto meeting bersama kakak-kakaknya terkuak. Foto itu diunggah 28 September 2022 atau dua hari sebelum Alshad diduga menikahi Nissa. Foto meeting tersebut membuat netter gusar lantaran di bulan itu, Tiara sedang sibuk-sibuknya konser. Netter pun curiga pada Alshad dan kakak-kakaknya yang diduga menyembunyikan fakta sesungguhnya dari Tiara.

    Sementara itu, sosok yang pernah dekat dengan Alshad, Meutia Amanda, ikut buka suara. Dibeberkan Meutia, ia dulunya takut saat awal-awal kenal dengan Alshad. YouTuber cantik itu sempat mengungkap sifat asli Alshad dan membocorkan attitude pada pasangan.

    “Satu poin dia nggak bisa memutuskan sesuatu dari dia sendiri kayak tipe yang diatur banget,” kata Meutia. “Dia cowok baik dan bucin kalau punya pasangan. Kalau soal isu yang beredar balik ke doa aku yang terbaik dan mendapat solusi terbaik, tidak ada yang dizalimi dan cari happy ending terbaik. Hal baik dan buruk ada hikmahnya.”

    Disisi lain, Tiara juga tak kalah jadi sorotan. Ia masih dicurigai tahu dari dulu soal isu Alshad-Nissa. Dugaan itu kembali mencuat setelah video Ziva Magnoliya minta bayi beredar. Dalam video, Ziva terus meminta bayi pada Tiara yang kala itu dinilai pamer ekspresi melas. Netter menduga kalau ekspresi itu merupakan pertanda kalau Tiara tahu soal Alshad dan Nissa.

  • Tompi 2023 Rilis “Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya”

    Tompi 2023 Rilis “Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya”

    Tompi penyanyi solois  Laki- laki asal Indonesia kembali berkarya diblantika musik Indonesia dengan melepas satu single terbarunya di tahun 2023 ini.

    Setelah kurang lebih 13 tahun tak mengeluarkan single religi, akhirnya Tompi merilis single Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya, dimana sebelumnya merilis ‘Ramadhan Datang’ yang telah dirilis sekitar 13 tahun lalu.

    Lagu Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya Tompi ini dirilis dengan versi terbaru dengan bernuansa fusion jazz.

    Tompi
    Foto: EH

    Lagu Bertanya Pada Bapaknya yang di rilis Tompi merupakan salah satu lagu yang pernah dinyanyikan Bimbo ini yang melekat di benaknya.

    “Gue nggak pengen dinilai menjadi penyanyi lagu rohani. Dan alasan saya pilih lagu ini ya karena saya suka banget lagu ini,karena liriknya dalem dan saya ngeliat anak sekarang makin jauh dari agama. Perasaan gue sih gitu. Ini jadi pengingat buat saya, anak-anak saya juga. Hidup zaman sekarang kan harus punya pegangan untuk hidup. Selain itu, pertanyaan yang ada di lagu ini adalah pertanyaan yang memang sering ditanyakan oleh anak anak saya pada solat kita sedang membicarakan tentang agama dan ngaji di rumah.” jelas Tompi saat peluncuran single Religinya di Ruuang Kopi, Jakarta Selatan, Senin (20/3/2023).

    “Saya sangat mengagumi sosok Bimbo. Oleh karena itu, saat membawakan lagu ini di salah satu akun Youtube secara live, saya berpikir kenapa ga rilis resmi sebagai sebuah single. Dan lagu ini salah satunya lagu yang nempel banget di benak saya,”tambah Tompi.

    Tompi
    Foto: Gunawan

    Dengan waktu pembuatan yang cukup singkat, yaitu hanya satu minggu untuk prosesnya, single ini mendapat banyak sekali support teman-teman Tompi, diantaranya adalah Adra Karim yang selain sebagai arranger, juga mendampingi Tompi sebagai Producer dan musisi. Untuk proses rekaman, sepenuhnya dilakukan di Sumber Ria Suite dengan dukungan dari Andre Supryanata.

    “Menurut saya, menggunakan musik sebagai syiar adalah salah satu hal yang layak untuk dikembangkan. Itulah kenapa di lagu ini, gue berusaha untuk mencari pendekatan yang berbeda supaya pendengar bisa merasakan atmosfer dan rasa yang terasa kekinian, namun tidak kehilangan esensi dari lagu ini.katanya

    Walau tidak melibatkan Bimbo dan keluarga untuk proses pembuatannya, Tompi sangat bersyukur mendapatkan dukungan penuh dari Bimbo untuk diberikan ruang berkreasi dan terlebih diberikan ijin untuk memberikan representasi yang berbedauntuk single “Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya” ini.

    Tompi
    Foto: Gunawan

    “Insyaallah, di Ramadhan kali ini kita bisa menjadi manusia yang lebih baik dan terlebih lagi menjadi manusia yang bertaqwa,” harapnya

    Lagu Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya sudah bisa di dengar dan di download disemua platform musik digital. (EH).

  • Terjaring Razia, Petugas Gabungan Amankan 8 Pasangan Mesum di Tuban

    Terjaring Razia, Petugas Gabungan Amankan 8 Pasangan Mesum di Tuban

    Menjelang bulan Ramadhan Petugas gabungan di Tuban menggelar operasi Cipta Kondisi. Hasilnya, sebanyak 8 pasangan mesum terjaring razia.

    Petugas gabungan tersebut terdiri dari Satpol PP, Polisi, TNI, Sub Denpom. Mereka menyisir sejumlah hotel di Jalan Tuban-Babat, Jalan Basuki Rahmat hingga Pantura.

    “Ada delapan pasangan muda-mudi yang kebetulan tidak berstatus suami istri kita amankan dari dua hotel,” papar Kasat.

    Dari delapan pasangan tersebut, petugas selanjutnya dilakukan tindakan pidana ringan (tipiring).

    Menurutnya, para pasangan tersebut terjaring tak hanya di hotel melati tapi juga hotel berbintang.

    “Kita data lalu kita kenakan tipiring, ada yang statusnya sesama mahasiswa, ada yang kerja swasta pula,” papar Chakim.

    Chakim menambahkan, operasi Cipta Kondisi ini digelar menjelang bulan Ramadhan yang akan tiba sebentar lagi. (kay)

  • Tentara Ukraina Robek dan Bakar Al-Quran, Ramzan Kadyrov Marah

    Tentara Ukraina Robek dan Bakar Al-Quran, Ramzan Kadyrov Marah

    Media sosial digegerkan dengan sebuah video baru-baru ini yang menunjukkan tentara Ukraina merobek dan membakar salinan kitab suci Al-Quran.

    Selain itu, terdapat video lain yang menunjukkan tentara Ukraina memotong daging babi di atas kitab suci Al-Quran milik tentara Rusia yang ditangkap.

    Salah satu sekutu dekat Presiden Vladimir Putin dan pemimpin Republik Chechnya, Ramzan Kadyrov, sempat mempublikasikan video tentara Ukraina itu melalui Telegram, pada Kamis (16/3). Sebagai pemimpin wilayah yang didominasi oleh Muslim, Kadyrov mengecam keras tindakan tersebut.

    “Aku bersumpah demi Allah Yang Mahakuasa, kami tidak akan mengizinkan siapa pun untuk menghina Al-Qur’an tanpa dihukum, dan hukuman Tuhan semesta alam akan menimpa Anda, di mana pun Anda berada!” tulis Kadyrov, dikutip dari kumparan.

    Menurut video dari TikTok yang dirilis oleh Kadyrov, tampak dua orang tentara Ukraina dengan sablon bendera Ukraina sedang duduk di depan tumpukan kayu di tungku yang siap dibakar.

    Kemudian, seseorang mendekat dan menyerahkan mereka kantong plastik hitam berisi buku-buku — salah satunya ada kitab suci Al-Quran berwarna cokelat tua.

    Baik perekam video dan dua tentara Ukraina yang sedang duduk itu tidak memperlihatkan wajah mereka. Tidak diketahui apakah Al-Quran tersebut berbahasa Rusia atau Ukraina, lantaran rendahnya kualitas video dan dalam kedua bahasa, terjemahan kitab suci ini sama.

    Sementara di video lain, terdengar beberapa tentara sedang tertawa dan salah seorang di antaranya sedang memotong daging babi dengan menggunakan kitab suci Al-Quran sebagai talenan. Mereka terdengar bersorak saat melalukan penistaan agama itu.

    Lagi-lagi, tidak diketahui pula apakah para tentara yang disebutkan berbicara bahasa Rusia atau Ukraina, dikarenakan banyaknya kosakata yang mirip.

    Secara terpisah, Kedutaan Rusia di Jakarta juga berkomentar. Dalam keterangan yang dirilis pada Senin (20/3), pihaknya mengaku telah mengetahui soal aksi pembakaran kitab suci Al-Quran tersebut.

    “Kami menganggap bahwa manifestasi Islamofobia ini tidak dapat diterima dan bertentangan toleransi beragama,” bunyi keterangan Kedutaan Besar Rusia di Jakarta.

    “Kami melihat provokasi ini sebagai hinaan sangat parah terhadap perasaan semua orang yang memeluk agama Islam, dan sebagai tanda tidak menghormati budaya umat Islam,” imbuhnya.

    Respons Ukraina

    Mengutip perkataan mufti dari Religious Administration of Muslims of Ukraine (UMMA) Said Ismagilov, Kedutaan Besar Ukraina di Jakarta merilis pernyataan bahwa video yang beredar itu adalah palsu — tak lain merupakan propaganda Rusia yang telah dengan sengaja menodai kitab suci umat Islam.

    “Sebagaimana dengan semua video propaganda lainnya, hal ini bodoh seperti biasanya,” bunyi pernyataan tersebut.

    Ismagilov meluruskan bahwa kitab suci Al-Quran yang tampak di video merupakan salinan dalam Bahasa Rusia — di mana tidak ada orang yang membaca Al-Quran dalam Bahasa Rusia lagi, terutama edisi terbarunya.

    “Tolong katakan kepada saya, para penyebar propaganda Rusia, apakah Anda sangat bodoh sehingga Anda tidak mengetahui bahwa ada Al-Qur’an dalam bahasa Ukraina di sini? Bahasa apakah Al-Qur’an dalam video Anda? Itu adalah bahasa Rusia. Dan itu merupakan edisi terbaru, yang sudah tidak bisa lagi ditemukan di Ukraina,” kecam dia.

    Ismagilov menambahkan, kitab suci Al-Quran edisi terbaru seperti yang tampak di kedua video tersebut sudah tidak diperjualbelikan lagi di Ukraina — melainkan bisa dibeli di Kota Moskow atau kota mana saja di Rusia.

    “Ini blunder. Ini adalah kecerobohan spesifik pertama kalian, yang dimana niat kalian untuk mengubah kaum Muslim dunia agar melawan Ukraina, Anda pun tidak dapat mengambil gambar yang berkualitas! Inilah betapa bodohnya kalian,” ujar Ismagilov.

    “Kalian mengambil Al-Qur’an dalam bahasa Rusia, sedangkan saya membawa Al-Qur’an edisi bahasa Ukraina, yang telah dibaca oleh kaum Muslim dan Muslim di negara kami. Katakan kepada saya, apakah kalian sangat bodoh sehingga kalian tidak berpikir untuk mencari terjemahan Al-Qur’an dalam bahasa Ukraina?” imbuhnya, seraya menyayangkan terjadinya insiden tak mengenakkan seperti ini justru menjelang bulan suci Ramadhan.

    Selain itu, juru bicara Kementerian Luar Negeri Ukraina, Oleg Nikolenko, juga mengkonfirmasi video tersebut adalah palsu. Dalam cuitannya di Twitter, dia pun menyerukan bahwa Rusia harus dikecam karena telah menghina Islam.

    “Peringatan! Video palsu! Rusia membuat sebuah video yang menampilkan orang-orang tak dikenal yang mengaku sebagai tentara Ukraina memotong daging babi di atas Al-Quran dan membakar halaman-halamannya,” tulis Nikolenko.

    “Mereka berbicara dalam bahasa Ukraina yang patah-patah dan menggunakan pisau tentara Rusia. Rusia harus dikutuk karena menghina Islam dalam upaya untuk mendiskreditkan Ukraina,” sambung dia.

  • DPD RI Imbau Pemerintah Operasi Pasar Secara Berkala Jelang Ramadan

    DPD RI Imbau Pemerintah Operasi Pasar Secara Berkala Jelang Ramadan

    DPD RI imbau pemerintah lakukan operasi pasar secara berkala jelang memasuki bulan suci Ramadhan 1444 H. Pemerintah juga diharapkan dapat mengendalikan stabilitas harga bahan pokok dan pasokan barang di tengah masyarakat.

    “Sebentar lagi akan masuk bulan puasa, pemerintah melakukan operasi pasar agar bisa mengendalikan harga bahan pokok dan pasokan barang,” ucap Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono didampingi Ketua DPD RI AA Lanyalla Mahmud Mattalitti saat memimpin Sidang Paripurna DPD RI Ke-9 Tahun 2022-2023 di Nusantara V Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis (16/3).

    Berkaca dari tahun-tahun sebelumnya, sambungnya, mendekati puasa, harga bahan pokok  mengalami lonjakkan yang signifikan. Tentunya hal tersebut sangat merugikan dan memberatkan masyarakat. “Kenaikan harga dan kelangkaan pasokan bahan pokok yang hampir rutin terjadi menjelang Ramadhan, perlu dipantau dan dikendalikan pemerintah,” tutur Nono Sampono senator asal Maluku itu.

    Menurutnya, karena rutin terjadi setiap tahun, lonjakan harga menunjukkan tata kelola pangan di Indonesia masih memiliki celah bagi oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Untuk itu Pimpinan DPD RI meminta Komite II DPD RI agar berkoordinasi dengan kementerian atau instansi terkait, dan pemerintah daerah dalam mengendalikan harga bahan pokok.

    “Kami berharap dengan adanya koordinasi dan komunikasi yang intensif, stabilitas harga kebutuhan pokok ini bisa terwujud khususnya menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1444 H,” kata Nono Sampono.

    Selain itu, Pimpinan DPD RI juga menyatakan keprihatinan yang mendalam atas musibah erupsi Gunung Merapi, di Jawa Tengah pada tanggal 11 Maret 2023 lalu. Musibah itu sangat berdampak pada sejumlah wilayah di Jawa Tengah yaitu Kabupaten Sleman, Kabupaten Magelang, Kabupaten Boyolali, dan Kabupaten Klaten.

    “Pimpinan DPD RI meminta kepada Komite II DPD RI untuk melakukan koordinasi dengan BNPB terkait upaya-upaya mitigasi dalam menghadapi dampak ancaman bahaya erupsi Gunung Merapi tersebut. Selanjutnya Komite III DPD RI melakukan koordinasi dengan Kementerian Sosial untuk memastikan ketersediaan keperluan dasar para pengungsi,” kata Nono Sampono.