Petani di Seluma Ditemukan Tewas Tergantung

Mayat Pria, Tergantung,depok
Ilustrasi
Seorang petani asal Kecamatan Seluma Timur, Kabupaten Seluma, M ditemukan tewas tergantung di pohon (15/4) di area perkebunan kelapa sawit Bidai Melintang Desa Kota Agung.

Lokasi penemuan jasad M, berjarak sekitar 2 KM dari pemukiman warga. Jasad Mu pertama kali ditemukan Kisman (42) tahun dan Dihi (50) tahun warga Kota Agung, yang sudah mencarinya sejak dua hari lalu.

Kedua saksi pertama kali menemukan sepeda motor M, tak jauh dari lokasi kejadian.

Penasaran setelah mendengar handphone yang dikantongi M berdering, kedua saksi menghubungi perangkat desa dan meminta bantuan.

“Kami memang mencari korban sejak Kamis ditemukan awalnya sepeda motornya yang kami temukan.

Mulai mendekat terdengar suara Hp berdering, karena penasaran kami mendekat lagi sehingga tampak lah jasad Mu tergantung di pohon jengkol,” terang Kisman.

Sementara itu, Kepala Desa Kota Agung, Bana Rudi menerangkan warga yang meninggal gantung diri tersebut sebelumnya dikabarkan hilang tidak pulang ke rumah sejak Kamis (14/4) siang.

“Memang Kamis kemarin sempat keluarga melaporkan hilang tidak pulang ke rumah,” kata Bana Rudi.

Bana Rudi memaparkan, korban sebelumnya sempat ditemukan warga dalam keadaan tidak sadarkan diri.

“Informasi keluarga korban pergi panen sawit dan sempat pulang kerumah, setelah itu kembali lagi ke kebun, tidak pulang ke rumah sampai ditemukan gantung diri,” tuturnya.

Proses evakuasi dilakukan Polres Seluma bersama keluarga dan masyarakat dengan tim identifikasi ke lokasi, kemudian diangkut ke rumah duka. (Kay)

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments