spot_img
spot_img

IIMS Golf Tournament 2026 Buka Road to IIMS 2026.

IIMS Golf Tournament 2026 sebuah gelaran Road to IIMS 2026 di Sedayu Indo Golf PIK, Kamis (15/1/2026). Turnamen ini menjadi wadah strategis bagi Dyandra Promosindo untuk memperkuat relasi, networking, dan kolaborasi antar pelaku industri otomotif nasional.

Mengusung konsep Sportainment, IIMS Golf Tournament mempertemukan eksekutif perusahaan otomotif, brand partner, sponsor, komunitas golf, serta tamu VIP dalam satu ajang eksklusif yang memadukan olahraga, bisnis, dan hiburan.

Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung, mengatakan bahwa turnamen IIMS Golf Tournament 2026  ini menjadi langkah baru IIMS dalam membangun ekosistem industri otomotif yang lebih luas.

IIMS Golf Tournament

“Melalui IIMS, kami menghadirkan program yang memadukan olahraga, jejaring, dan kolaborasi dalam atmosfer sportif. Ini sejalan dengan komitmen IIMS sebagai ekosistem industri otomotif Indonesia dan sarana menjembatani koneksi antara industri serta para stakeholder,” ujar Daswar.

Ia menambahkan, IIMS Golf Tournament diharapkan membuka peluang bisnis baru sekaligus memperkuat hubungan jangka panjang antar pelaku industri otomotif.

Turnamen ini menggelar format 18-hole stroke play dengan berbagai kategori penghargaan, antara lain Best Nett Flight A, B, dan C, Best Gross Overall, Best Nett Overall, Nearest to The Pin, Nearest to The Line, hingga Longest Drive.

IIMS Golf Tournament

Usai pertandingan, peserta mengikuti awarding ceremony dan networking dinner untuk memberikan apresiasi kepada pemenang sekaligus memperluas relasi bisnis.

Project Manager IIMS 2026, Rudi MF, menjelaskan bahwa IIMS Golf Tournament merupakan bagian dari promosi Road to IIMS sekaligus penguatan konsep IIMS Sportainment.

“Selain golf, kami juga menghadirkan padel dan gym. Bahkan akan ada kompetisi padel berhadiah mobil, lapangan padel di area Gambir Expo selama pameran, serta atraksi ‘Human vs Machine bersama Aji Strongman’ di IIMS Infinite Show,” kata Rudi.

IIMS Golf Tournament

Tak hanya itu, IIMS juga menghadirkan konsep Healthy Clubbing lewat pre-event Morning Club di Ombe Kofie pada 25 Januari 2026.

IIMS 2026 juga merangkul generasi muda melalui program baru IIMS School Edutainment. Program ini membuka ruang bagi pelajar SMA untuk tampil dalam kompetisi non-akademis seperti Ratoh Jaroe, Marching Band, Cheerleader, IIMS School Got Talent, hingga Band Performer.

Selain otomotif dan olahraga, IIMS menghadirkan hiburan melalui IIMS Infinite Live berupa konser selama 11 hari. Dyandra Promosindo mengumumkan Raisa serta Dewa 19 feat Marcello Tahitoe sebagai pengisi acara terbaru.

Nama lain yang sudah dipastikan tampil antara lain Jamrud, Iwan Fals, Bernadya, Tulus, Superman Is Dead, The Jansen, Feast, Hindia, The Adams, Perunggu, dan Ari Lasso.

Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 akan berlangsung pada 5–15 Februari 2026. Dyandra Promosindo menargetkan IIMS tidak hanya menjadi pameran otomotif, tetapi juga pusat gaya hidup, olahraga, dan hiburan yang relevan bagi masyarakat luas.

Dengan konsep sportainment, IIMS 2026 diharapkan mampu memperluas audiens, meningkatkan engagement, serta mendorong pertumbuhan bisnis industri otomotif Indonesia.

GoogleNews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses