Graha Hasan Basri Durin: Penghormatan untuk Pemimpin Visioner Kota Padang

Pariwara

- Advertisement -
Pemerintah Kota Padang mengabadikan nama almarhum Hasan Basri Durin sebagai bentuk penghormatan atas jasa dan kontribusinya yang luar biasa bagi Kota Padang dan Provinsi Sumatra Barat. Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, meresmikan Graha Hasan Basri Durin di Gedung Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) pada Selasa (6/8/2024), yang terletak di Jalan Sawahan Nomor 50, Kota Padang.

Dalam sambutannya, Andree Algamar mengungkapkan bahwa Hasan Basri Durin adalah seorang pemimpin visioner yang sangat peduli terhadap kemajuan pendidikan dan keagamaan di Sumbar. “Beliau dikenal memiliki idealisme yang kuat dan keteguhan dalam pendirian. Kami berharap, dengan peresmian Graha ini, nilai-nilai sejarah dan teladan yang ditinggalkan oleh almarhum dapat terus hidup dan menjadi inspirasi bagi generasi mendatang,” kata Andree.

Weno Aulia, anak almarhum Hasan, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Pemerintah Kota Padang atas penghormatan yang diberikan kepada ayahnya. Ia berharap penamaan Graha Hasan Basri Durin ini akan membuat generasi muda lebih mengenal sosok penting dalam sejarah kota ini.

Hasan Basri Durin memiliki perjalanan karier yang panjang dan berpengaruh, mulai dari menjabat sebagai Wali Kota Jambi (1966-1968), Wali Kota Padang (1972-1983), hingga Gubernur Sumatera Barat selama dua periode (1987-1997). Beliau juga pernah menjabat sebagai Menteri Negara Urusan Agraria/Kepala Badan Pertanahan Nasional (1998-1999).

Pengukuhan nama Hasan Basri Durin di Graha Bapenda Kota Padang ini adalah bagian dari rangkaian perayaan Hari Jadi Kota (HJK) ke-355 Kota Padang. Selain di Graha Bapenda, nama almarhum juga diabadikan di Inspektorat Kota Padang sebagai penghormatan atas dedikasi dan pengabdiannya bagi kemajuan daerah ini.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA