Indonesia Kaya Hadirkan 2 Cerita Rakyat, Gatot dan Batu Gantung

- Advertisement -
Indonesia Kaya terus saja berkomitmen untuk senantiasa menghadirkan berbagai hiburan menarik bagi para penikmat seni di rumah.

Kali ini, Indonesia Kaya kembali berkolaborasi dengan BOOW LIVE dalam mempersembahkan dua episode baru #MusikalDiRumahAja.

Dua episode terbaru #MusikalDiRumahAja Indonesia Kaya, yakni kisah Gatot dari Jawa Tengah dan cerita rakyat asal Medan, Batu Gantung.

Indonesia Kaya
(Kika) Bayu Pontiagust & Renitasari Adrian

Menurut Renitasari Adrian, Program Director Indonesia Kaya, cerita rakyat Indonesia memiliki pesan moral yang kuat dan menjadi kekayaan budaya lisan yang patut dilestarikan.

“Bangsa kita memiliki beragam cerita rakyat yang memiliki pesan moral yang tersebar dari Sabang sampai Merauke dan menjadi kekayaan budaya lisan Indonesia. Hal ini juga mendorong kami untuk menghadirkan #MusikalDiRumahAja, pertama kali sejak tahun 2020,” kata Renitasari Adrian saat preview produksi Indonesia Kaya bersama awak media di Plaza Senayan XXI, Jakarta Selatan, Kamis (14/7/22).

“Program ini mendapat apresiasi luar biasa dari para penikmat seni dengan jumlah penayangan yang mencapai lebih dari 2,5 juta kali di kanal YouTube IndonesiaKaya,” lanjutnya.

Indonesia Kaya
Renitasari Adrian

Renita berharap, dua episode terbaru Gatot dan Batu Gantung dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

“Kami harap, kedua episode terbaru #MusikalDiRumahAja dapat menghibur dan diterima dengan baik oleh para penikmat seni di rumah,” ucap Renitasari Adrian.

Dalam episode pertamanya pada 2022, #MusikalDiRumahAja akan menampilkan cerita rakyat Gatotkaca lewat judul Gatot.

Indonesia Kaya
Pemain & Tim Produksi Gatot

Sebuah cerita rakyat dari Tanah Jawa, Gatot, sebuah pertunjukan musikal-aksi yang mengangkat pertempuran hebat lakon wayang orang antara Gatotkaca dan Prabu Nagapercona. Naskah yang ditulis oleh Chriskevin Adefrid ini dikemas dengan lebih modern melalui sebuah kisah perjuangan seorang pemain wayang orang bernama GATOT untuk dapat memerankan peran impiannya, Gatotkaca.

Naskahnya sendiri ditulis oleh Chriskevin Adefrid dan sutradara teater Rama Soeprapto yang berkolaborasi dengan sutradara film Robin Moran.

Gatot Juga diramaikan oleh Teguh Kenthus Ampiranto sebagai Birawa, Sandhidea Cahyo sebagai Gatot, Woro Mustiko sebagai Giwa, Galih Rangga sebagai Bima, dan juga Tim Wayang Orang Bharata.

Indonesia Kaya

Sentuhan melodi yang indah dari penata musik Ammir Gita, dan penataan tari dan gerak dari Ariraditya dan Yudhi juga semakin mewarnai musikal bertajuk Gatot ini.

“Beberapa efek suara dan frekuensi tertentu pun akan digunakan untuk membangun suasana gelap, juga memicu adrenaline pada adegan aksi dan heroik. Semoga sajian ini dapat menemani penikmat seni untuk m mengisi waktunya di rumah,” jelas  Ammir Gita.

Drama musikal Gatotkaca ini tayang 14 Juli 2022  pukul 19.00 WIB di kanal YouTube Indonesia Kaya.

Indonesia Kaya
Pemain & Tim Produksi Batu Gantung

Sedang episode kedua yaitu drama musikal yang diambil dari kisah rakyat yang berkembang di daerah Danau Toba Sumatra Utara, berjudul Batu Gantung yang akan tayang pada tanggal 21 Juli 2022 dikanal YouTube.

Batu Gantung mengisahkan seorang gadis cantik jelita bernama Seruni yang putus asa karena dijadikan tumbal untuk membayarkan utang ayahnya. Ceritanya pun populer di tanah Batak.

Indonesia Kaya

Naskahnya ditulis oleh Rio Silaen. Ia juga didapuk sebagai sutradara teater dan penulis lagu serta lirik.

“Bagi kami, ini merupakan wadah untuk berkreasi dan menuangkan kreativitas dan mengenalkan kebudayaan di tengah pandemi kepada penikmat seni di berbagai wilayah di Indonesia dengan visualisasi dan juga alunan melodi yang indah,” kata Rio Silaen. (EH).

https://youtu.be/7KOcEyBG0oA

 

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA