Iklan
Iklan

Ikuti ajang Webnovel Spirity Awards 2022, Berhadiah US$10 Ribu

- Advertisement -
Ajang Webnovel Spirity Awards 2022 telah dibuka. Selain karya berbahasa Inggris, kompetisi menulis ini juga menerima karya-karya berbahasa Indonesia dan Thailand untuk pertama kalinya.

Karya pemenang ajang Webnovel Spirity Awards ini berpeluang diadaptasi menjadi serial TV atau film oleh WeTV, platform video streaming global yang diluncurkan Tencent Video.

Tersedia sejak kompetisi tahun lalu, karya tulis berbahasa Inggris tetap menjadi kategori utama. Sejumlah tema karya tulis dalam bahasa Inggris dapat dipilih peserta kompetisi, termasuk werewolf, CEO atau miliuner, dan fantasi.

Di sisi lain, kompetisi ini juga terbuka bagi ide atau tema lain dari penulis berbahasa Inggris. Sebagian besar pembaca sastra daring di Indonesia berasal dari kaum perempuan.

Maka, kategori karya tulis berbahasa Indonesia didominasi oleh tema-tema drama dan romansa, termasuk kawin kontrak, CEO atau miliuner, pembalasan dendam, serta masa sekolah. Dalam kategori bahasa Thailand, kategori-kategori yang lebih populer mencakup kisah cinta remaja laki-laki, serta tema favorit global, seperti fantasi dan sistem.

Kompetisi menulis dalam bahasa Inggris dan Indonesia telah dimulai, sedangkan, kategori karya berbahasa Thailand akan dibuka pada pertengahan Mei.

Setiap karya akan dinilai pembaca setia Webnovel, sekelompok editor profesional, dan produser WSA. Peserta kompetisi harus mempertimbangkan kualitas konten sebagai unsur utama.

Namun, sisi bisnis dari setiap kisah juga penting. Selain peluang adaptasi serial TV atau film, pemenang akan memperoleh uang tunai hingga $10.000.

Webnovel pertama kali menggelar WSA pada 2019. Tujuannya adalah membantu penulis baru di seluruh dunia yang ingin mengejar impiannya.

Webnovel menyediakan hadiah total bernilai US$ 1 juta pada setiap kompetisi tahunan ini. Pada 2021, WSA menerima hampir 80.000 karya tulis dari penulis muda di seluruh dunia.

KazzenIX, pemenang medali emas WSA 2021, berprofesi sebagai guru taman anak-anak di Filipina. Dia telah menerbitkan berbagai kisah di Webnovel sejak 2018. Karyanya yang meraih medali emas, “Spellbound”, sebuah kisah fantasi, menerima pujian tertinggi setelah dirilis.

Dengan mendukung berbagai kegiatan seperti WSA, Webnovel menjadi batu loncatan bagi penulis karya sastra daring di seluruh dunia.

Lewat WSA, penulis ini mampu menemukan audiens dan mewujudkan masa depannya sebagai kreator konten profesional. Pada akhir 2021, Webnovel telah membina lebih dari 200.000 penulis di lebih dari 200 negara.

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA