Secara blak-blakan artis Kirana Larasati membongkar aksi pelecehan seksual secara verbal yang terjadi di lokasi syuting. Bahkan dia mengatakan tindakan itu terjadi berkali-kali.
“Bukan rahasia umum juga kalau di lokasi syuting, pelecehan seksual secara verbal itu banyak terjadi. Mungkin enggak ke peran utama, tapi ke ekstra itu sering banget,” kata Kirana Larasati di kanal YouTube Daniel Mananta yang diunggah Selasa (27/9/2022).
Daniel Mananta bertanya pelecehan seksual secara verbal seperti apa yang terjadi. Pesinetron Azizah ini memberikan contoh saat para pemain tengah berakting di depan kamera.
Bermula saat pemain selesai menyelesaikan kalimat. Sesudahnya, mereka akan diminta menunjukkan ekspresi.
“Contoh ya, ‘lebih sedih lagi, sedih lagi, kasih senyuman judes, misalnya jangan lupa keluarin lidahnya, melet, iya, basahin bibirnya’,” kata Kirana Larasati.
Ia menegaskan, “Oh itu pelecehan dong.”
Sekalipun orang yang memintanya itu menganggap tindakannya sebagai bercanda, tetap saja menurut Kirana Larasati hal tersebut sudah mengarah pada pelecehan seksual.
“Kita yang perannya besar bisa ‘apaan sih lu?’ Kalau mereka? Kayak enggak tahu kan harus gimana, kan kasihan,” ujar Kirana Larasati.
Kirana Larasati berharap tindakan yang mengarah pada pelecehan seperti itu tidak terjadi lagi. Kalaupun ada, korban bisa membawa masalah ini ke ranah hukum.
“Sekarang, enggak tahu ya, sudah jarang syuting. Semoga sudah membaik. Kalau enggak, laporin,” ujarnya.
Kirana Larasati sebelumnya juga bercerita mendapat pelecehan seksual saat duduk di bangku kelas 5 SD. Seorang pria berseragam SMA menghampirinya dan meremas bagian dada.
“Trauma yang aku rasakan seperti mau mati. Badan aku rasanya kotor, nggak berharga,” ujar Kirana Larasati.