Gagal Menyalip Bus, Pemotor di Bandung Tewas Terserempet

Gagal Menyalip Bus,Pemotor,Bandung,tewas
ilustrasi
Kecelakaan lalu lintas terjadi, Seorang pemotor tewas dalam kecelakaan di Bandung. Pemotor itu tewas usai mencoba mendahului bus. Insiden kecelakaan tersebut terjadi di Jalan Raya Dayeuh Kolot – Moh Toha, Kabupaten Bandung, Sabtu (15/10).

Kapolsek Dayeuhkolot, Kompol Tedi Rusman membenarkan peristiwa tersebut terjadi di wilayahnya. Bahkan korban telah dilakukan evakuasi oleh polisi.

“Iya (kecelakaan). Saya dapat info sekitar 06.40 WIB. Sudah ditangani Tindakan Pertama di TKP (TPTKP) oleh Anggota Polsek Dayeuhkolot,” ujar Tedi.

Pihaknya menyebutkan saat ini peristiwa tersebut telah ditangani oleh Polresta Bandung.

“Penanganan lebih lanjut oleh Unit Laka Polresta Bandung,” katanya.

Sementara itu, Kanit Laka Polresta Bandung AKP Zazid Abdullah menjelaskan peristiwa kecelakaan tersebut terjadi antara pengendara roda dua dan bus. Sehingga menyebabkan pengendara roda dua meninggal dunia.

“Akibat dari peristiwa Laka Lantas tersebut menyebabkan meninggal dunia pengendara kendaraan roda dua,” kata Zazid saat dihubungi terpisah.

Zazid mengungkapkan laka lantas tersebut terjadi saat kendaraan roda dua melaju dari arah Moh Toha menuju ke arah Dayeuhkolot. Setelah itu mencoba mendahului bus dari arah kanan.

“Tidak memperhatikan ruang gerak yang cukup pada saat mendahului, sehingga pengendara roda dua menyerempet kendaraan bus yang didahuluinya. Sementara posisi bus masih melaju di jalurnya,” ucapnya.

Dia menambahkan korban kendaraan roda dua tersebut langsung meninggal ditempat. Kemudian polisi langsung membawanya ke rumah sakit terdekat.

“Korban langsung di evakuasi ke RS Al Ihsan Baleendah. Saat ini korban sudah tersambung sama pihak keluarga,” tutupnya. (Kay)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.