Apabila ada kerutan di bawah mata tentu sangat mengganggu kecantikan wajah. Bagi Anda yang peduli dengan kecantikan wajah tentu akan melakukan berbagai cara agar kerutan tersebut hilang.
Disebabkan karena bertambahnya usia biasanya kulit akan mulai keriput dan kendur tak terkecuali akan terjadi kerutan bagian bawah mata.
Kerutan merupakan tanda penuaan pada seseorang. Namun, keriput pada bagian bawah mata tidak hanya terjadi pada seseorang yang sudah lanjut usia saja. Keriput pada bagian bawah mata dapat terjadi pada seseorang yang masih berusia muda yang disebut penuaan dini.
Penyebab penuaan dini cukup beragam, bisa karena keturunan, stres, sinar matahari, radikal bebas, dan lain-lain. Baik itu penuaan dini atau penuaan karena usia lanjut, tetap saja kerutan di area sekitar mata sangat mengganggu penampilan.
Berikut ini beberapa cara menghilangkan kerutan di area bawah mata dengan bahan-bahan alami yang dapat kamu coba di rumah:
1. Gunakan Buah Nanas
Di dalam buah nanas terkandung enzim aktif yang dikenal sebagi bromelain yang merupakan anti peradangan dan dapat membantu mengurangi kerutan. Nanas juga dapat membantu pengelupasan kulit mati.
Caranya cukup mudah, pertama-tama hancurkan nanas dengan cara diblender hingga halus atau seperti jus. Setelah itu, aplikasikan pada keriput-keriput di bawah mata. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air bersih. Lakukan secara teratur hingga garis keriput pada bawah mata hilang.
2. Buah Tomat
Buah yang biasa kita temukan dan identik dengan warna merah ini, mampu membantu mengatasi kerutan pada bawah mata.
Caranya: iris buah tomat secara melingkar kemudian oleskan madu. Tempelkan pada bagian kerutan di bawah mata. Cukup iris buah tomat secara melingkar lalu oleskan madu asli. Tempelkan di bagian kulit bawah mata berkeriput tunggu beberapa saat sampai nutrisi tomat dan madu meresap kuat di kulit wajah. Lakukan cara ini secara rutin.
3. Buah Alpukat
Iris dan hancurkan alpukat sampai halus. Oleskan pada bawah mata hingga merata sambil lakukan pijatan lembut. Setelah itu, diamkan selama 15 menit. Pijatan lembut bertujuan agar minyak alami yang terkandung dalam alpukat meresap ke dalam kulit. Bilas dengan air hingga bersih kemudian keringkan. Perawatan ini bisa dilakukan setiap hari.
4. Madu dan Jahe
Madu memang cairan yang kaya manfaat. Selain rasanya yang manis dan bermafaaat untuk kesehatan, madu juga berkhasiat untuk membantu mengatasi kerutan di bawah mata. Untuk membantu mengatasi kerutan di bawah mata, kolaborasikan madu dengan jahe.
Caranya: tumbuk jahe hingga halus atau bisa juga diparut. Campurkan madu ke dalam parutan jahe tersebut. Aplikasikan pada bawah mata sambil dilakukan pemijatan selama 15 menit, setelah itu diamkan selama 1 jam. Cara ini dapat melembabkan area bawah mata dan memperlancar peredaran darah.
5. Gunakan Minyak Kelapa
Bahan alami selanjutnya yang dapat membantu mengatasi keriput di bawah mata adalah minyak kelapa.
Caranya: cuci wajah kita hingga bersih. Setelah itu, oleskan minyak kelapa pada bagian bawah mata menjelang tidur.
6. Cobalah Minyak Zaitun
Minyak yang satu ini memang memiliki banyak manfaat. Salah satunya yaitu dapat membantu mengatasi keriput di bawah mata.
Caranya: cuci wajah sampai bersih kemudian oleskan minyak zaitun pada bagian bawah mata menjelang tidur. Bilas wajah hingga bersih keesokkan paginya. Lakukanlah cara ini secara rutin.
7. Masker Pisang
Haluskan buah pisang hingga lumat dan berbentuk seperti krim. Oleskan pada bagian bawah mata dan diamkan selama 30 menit kemudian bilas hingga bersih.