Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, bakal bertemu Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pertemuan tersebut akan digelar di kediaman SBY di Cikeas malam ini, Rabu (3/5).
“Betul, jam 19.30 WIB Gus Imin (Cak Imin) akan bertemu Pak SBY di Cikeas dalam rangka lebaran, Idul Fitri,” jelas Waketum PKB Jazilul Fawaid saat dikonfirmasi.
Jazilul menyebut, dalam pertemuan ini, pihaknya akan berdiskusi tentang sejumlah hal dengan SBY. Namun ia tak menyebut apakah di pertemuan ini juga dibahas soal koalisi dan dinamika Pilpres 2024 atau tidak.
“Silaturahmi saja, sambil diskusi. Pak SBY pemikirannya diperlukan untuk generasi bangsa ini. Urusan koalisi dan pilpres sudah ada tempatnya masing-masing,” tegasnya, dikutip dari kumparan pada 3 Mei.
Selain bertemu SBY, Cak Imin juga dijadwalkan akan bertemu Ketum Golkar Airlangga Hartarto. Pertemuan yang dipimpin oleh masing-masing ketua umum dan hanya diikuti oleh DPP PKB dan DPP Golkar itu akan digelar di Resto Pelataran Senayan jam 13.00 WIB.
“Hanya DPP PKB dan DPP Golkar,” ungkap Jazilul.
Jazilul tidak merinci apakah dalam pertemuan itu nantinya akan membahas penjajakan koalisi atau tidak. Dia hanya menyebutkan pertemuan itu akan membahas terkait dinamika politik.
“Intinya halal bihalal sekaligus update perkembangan terakhir,” tandas dia.
Saat ini, PKB dan Golkar masih mengusung ketua umum masing-masing sebagai bakal calon presiden, meski keduanya ada di koalisi yang berbeda. PKB ada di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) sedangkan Golkar tergabung di Koalisi Indonesia Bersatu.
Sementara itu, Partai Demokrat saat ini masih berada di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) bersama PKS dan NasDem. Koalisi ini sudah resmi mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden mereka.