Kulit keriput terkadang bikin geleng-geleng. Selain bikin kelihatan lebih tua daripada usia asli, kepercayaan diri pun ikut menurun!
Nah, agar tidak terjadi kulit keriput, sebagian wanita memakai berbagai produk anti-aging yang dijual di pasaran. Padahal, menggunakan produk tersebut tidak langsung bisa mengatasinya, Anda harus mengetahui pemicunya lainnya pula.
Pasalnya, skin care ataupun treatment kecantikan lainnya yang Anda lakukan tidak akan bekerja maksimal bila Anda tetap melakukan pola hidup tidak sehat, khususnya soal makan. Penasaran apa saja faktor-faktor dalam pola makan yang mesti dikurangi bila Anda ingin terhindar dari penuaan dini dan mencegah kulit keriput.
Minuman Beralkohol
Beberapa orang yang gemar berkumpul bersama teman-teman pada malam hari biasanya merasa ada yang kurang bila tak memesan minuman beralkohol. Kendati demikian, bila tujuan Anda sekarang adalah ingin membuat kulit tidak keriput, maka hindarilah minuman tersebut.
Konsumsi alkohol, terutama dalam jumlah yang banyak, dapat meningkatkan gula darah secara cepat, lalu memicu peradangan sel, dan menghasilkan zat kimia toksik (beracun) aldehyde dan katone.
Kedua zat tersebut bisa merusak sel-sel tubuh, menghilangkan cairan tubuh, dan pada akhirnya, membuat kulit tidak segar plus memicu timbulnya garis-garis halus.
Minuman Berkafein
Tak cuma minuman beralkohol yang mesti dijauhi, minuman berkafein terlalu banyak juga dapat memicu penuaan dini dan kulit keriput. Selain dapat membuat Anda dehidrasi dan bikin kulit jadi jauh lebih kering, kafein berlebih juga mampu meningkatkan produksi hormon kortisol.
Hormon kortisol itu sendiri sebenarnya membantu meregulasi keseimbangan energi. Sayangnya, untuk kulit, hal tersebut malah mempercepat proses penuaan. Jadi, perhatikan lagi jumlah asupan kafein Anda dalam sehari, ya!
Makanan Tinggi Garam
Penyuka makanan asin mungkin akan sedih mendengar hal ini. Kepada KlikDokter, dr. Citra Roseno mengatakan konsumsi makanan asin dalam jumlah tinggi menyebabkan tubuh meretensi cairan sehingga timbul pembengkakan.
“Pada area dengan kulit tipis, seperti di bawah mata, pembengkakan ini mudah terlihat. Sehingga, kulit tampak tidak segar dan tampak lebih tua!” jelasnya.
Makan makanan yang digoreng memang memiliki kenikmatan tersendiri. Selain bunyinya yang khas dan bisa meningkatkan nafsu makan, tekstur serta rasanya pun kadang susah ditolak!
Namun mulai sekarang, sepertinya Anda harus mulai berhenti berteman baik dengan makanan berminyak. Ini karena makanan berminyak ternyata juga merugikan kesehatan kulit Anda.
Tak cuma berbahaya bagi jantung dan pembuluh darah. Lemak trans pada gorengan mengandung zat radikal bebas yang dapat merusak sel DNA, memicu kanker kulit, serta membuat kulit keriput dan kehilangan elastisitasnya.
Menghindari makanan berminyak, bukan berarti Anda tak mengonsumsi makanan yang berlemak sama sekali. Sebab, Anda tetap membutuhkan lemak sehat, misalnya asam lemak omega-3 yang terdapat pada ikan (ikan salmon dan makarel) dan kacang-kacangan (kacang kenari dan almon).
Agar sumber lemak sehat tersebut tak ikut-ikutan berubah menjadi lemak jahat, jangan mengolahnya dengan cara digoreng, ya!
Asupan Tinggi Karbohidrat dan Gula
Menurut dr. Nadia Octavia dari KlikDokter, makanan dan minuman tinggi gula tak cuma bisa menambah lingkar pinggang, tetapi juga bisa membuat kulit Anda terlihat lebih tua! Gula yang beredar di dalam darah akan berikatan dengan protein dan membentuk AGE atau Advanced Glycation End Products.
“Semakin banyak gula yang Anda konsumsi, semakin banyak pula AGE yang terbentuk dan merusak protein di sekitarnya, seperti kolagen dan elastin (yang dibutuhkan oleh kulit untuk tetap kencang dan elastis). Akibatnya, Anda pun akan terlihat lebih tua dari usia Anda yang sebenarnya,” pungkas dr. Nadia.
Di luar faktor makanan, beberapa hal seperti stres berlebih, sering begadang, dan merokok juga menjadi kebiasaan yang mesti dihindari bila ingin mencegah kulit keriput. Dan agar penuaan dini tidak buru-buru hadir dan bikin kulit cepat keriput, jangan lupa olahraga dan berbahagia!
(AYU/RPA)
Source: klikdokter.com