Viral! Lato-Lato Kena Mata, Bocah SD Diduga Alami Kebutaan.
Permainan lato-lato menjadi viral dalam beberapa waktu belakangan ini. Permainan ini menjadi bahan perbincangan di media sosial dan menjadi tren di kalangan anak-anak dan masyarakat Indonesia.
Sayangnya, kepopuleran permainan jadul yang kembali viral ini berujung mengerikan bagi seorang bocah berinisial AN, yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) di Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Kronologis Lato-Lato Kena Mata
Dikutip dari Tribun Pontianak, kejadian lato-lato kena mata ini diketahui terjadi pada 27 Desember 2022 lalu. Ayah korban, Ari Julianto menceritakan bahwa peristiwa itu menimpa anaknya saat bermain lato-lato di rumah temannya.
“Waktu itu AN lagi main lato-lato di rumah temannya, terus setelah pulang saya lihat matanya sudah merah. Terus saya tanya kenapa? Awalnya tidak mau cerita, tapi saya pujuk akhirnya dia cerita. Jadi pada saat main, lato-latonya pecah terus serpihannya tertancap di matanya,” kata Ari Julianto pada Sabtu (7/1).
Menurut keterangan Ari kepada Tribun Pontianak, serpihan lato-lato itu melukai bagian mata anaknya dan kemudian langsung terlepas. Setelah mengetahui peristiwa itu, Ari langsung membawa AN e dokter praktik di Kimia Farma, yang kemudian dirujuk ke RSUD dr Soedarso Pontianak dan menjalani operasi pada 29 Desember 2022.
“Sekarang sih sudah mulai membaik, kita juga dikasih obat tetes dimana harus rutin untuk diberikan. Cuma pandangan masih kabur dan matanya merah,” jelasnya.