Prabowo Subianto dan Jokowi Kian Akur, Ganjar Mulai Tersungkur

- Advertisement -
Prabowo Subianto dan Jokowi makin akur, kedekatan keduanya dinilai telah membuat elektabilitas Prabowo kian unggul dan jauh meninggalkan calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.

Prabowo Subianto merupakan salah satu calon presiden 2024 yang disebut-sebut tengah diendorse oleh Presiden Joko Widodo. Hal ini seolah memberi sinyal kepada PDI Perjuangan agar memperbaiki tata kelola capresnya, Ganjar Pranowo.

Ketua umum Prabowo Mania 08 Immanuel Ebenezer menyebut, ada kenyamanan dan chemistry antara seorang Presiden Jokowi dengan menterinya Prabowo Subianto.

Apalagi menurut Ebenezer, Jokowi juga pernah mengatakan bahwa diskusi yang dilakukan dengan Probowo adalah soal politik.

“Selain ada bentuk kenyamanan, ada juga chemistry yang didapatkan oleh Pak Jokowi di Pak Prabowo. Selain ada hubungan kerja antara presiden menterinya. Apalagi tadi Pak Jokowi menyampaikan, jujur saja pembicaraan atau diskusi yang saya sampaikan kepada Prabowo adalah persoalan politik,” jelas Ebenezer dikutip dari Metro TV.

Sedangkan relawan Ganjarian Spartan Ade Armando menilai, apa yang dilakukan Presiden Jokowi seperti sinyal-sinyal yang dikirim ke PDIP.

Ade Armando menilai hal ini menjadi langkah tepat bagi Jokowi dalam memperingatkan PDIP agar mengubah cara-caranya dalam mengelola kampanye Ganjar Pranowo.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA