Toyota Fortuner sebagai mobil berjenis Sport Utility Vehicle (SUV) tampak tetap inovatif dengan desain Tough and Bold sehingga lebih terkesan gagah dan berkelas.
Fitur unggulan Toyota Fortuner yang ramah pengguna juga menjadi salah satu alasan mengapa Anda harus memilih Fortuner untuk menemani perjalanan Anda sepanjang hari apalagi digunakan pada saat mudik.
Mobil SUV ini didukung oleh dua pilihan mesin yang berbeda, bensin dan diesel serta dua roda penggerak, 4×2 dan 4×4. Anda juga bisa memilih berbagai pilihan tipe Toyota Fortuner mulai dari G, VRZ, SRZ, hingga GR Sport sebagai alternatif mobil baru Anda.
Dengan 7 kursi penumpang, Anda juga dapat memanfaatkan mobil Fortuner sebagai mobil keluarga. Mulai dari jalan perkotaan hingga pedesaan, mobil ini mampu melewatinya.
Kendaraan ramah pengguna yang aman dan nyaman pastinya menjadi hal utama yang Anda pertimbangkan ketika akan membeli mobil, bukan?
Nah, sekarang ada informasi menggiurkan Toyota Fortuner Bekas Semua Tipe Dijual Mulai Rp 200 Jutaan. Toyota Fortuner bekas merupakan SUV bertampang gagah dengan tahun muda, harganya mulai Rp 200 jutan tahun 2015
Tertarik dengan mobil tipe SUV (Sport Utility Vehicle) dengan harga Terjangkau?
Toyota Fortuner bekas rasanya bisa dilirik sebagai salah satu pilihan.
Bagi yang menginginkan SUV bertampang gagah dengan tahun muda, bisa pilih keluaran tahun 2015.
Meski telah berumur, namun desain yang dimiliknya cukup menarik untuk sebuah Big SUV
Pilihan mesin pada Toyota Fortuner ada 2 varian yaitu bensin dan diesel. Lantas, berapa harga pasaran di dealer mobil bekas untuk Toyota Fortuner tahun 2015?
Berdasarkan data dikutip dari kanal pricelist GridOto.com banderol harganya sekarang di Rp 230 juta, tipe G Lux 4×2 M/T Facelift. Sementara harga tertinggi tahun 2015 Rp 280 juta untuk tipe diesel TRD A/T.
Inilah daftar harga untuk Mobil Fortuner tahun 2015.
Untuk wilayah Jabodetabek yang bisa dilihat di kanal pricelist GridOto.com.
Tipe | Tahun | Harga |
Bensin TRD | 2015 | Rp 240 Juta |
Diesel M/T Facelift | 2015 | Rp 260 Juta |
Diesel A/T Facelift | 2015 | Rp 270 Juta |
Diesel TRD A/T | 2015 | Rp 280 Juta |
G Lux 4×2 A/T Facelift | 2015 | Rp 240 Juta |
G Lux 4×2 M/T Facelift | 2015 | Rp 230 juta |
Catatan: harga kemungkinan akan berbeda dengan pedagang mobkas lainya tergantung kondisi mobil dan daerahnya.
Sumber: Gridoto 2022