Truk Tangki Air Isi Ulang Terjun Bebas di Sitinjau Lauik

truk,jurang
Ilustrasi
Satu truk tangki depot air isi ulang terjun bebas ke dalam jurang di Kelok Banto, kawasan Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Rabu (23/6/2021) pagi.

Kanit Lakalantas Satlantas Polresta Padang, Ipda Arisman mengatakan akibat kecelakaan tersebut, sopir truk tersebut mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.

“Truk tersebut masuk ke dalam jurang kurang lebih sedalam 100 meter,” ujarnya.

Dia menuturkan kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal yang melibatkan satu truk tangki isi ulang air dengan nomor polisi BA 8366 AC.

Truk tersebut dikendarai oleh seorang pria bernama Riki Rahmad, 38 tahun, warga Dusun Rawang, Jorong Lubuk Silasiah, Kecamatan Arosuka, Kabupaten Solok.

Kejadian itu, kata dia bermula saat truk yang datang dari arah Solok menuju Padang mengalami Out Of Control atau hilang kendali di lokasi kejadian.

Di lokasi kejadian, kondisi jalan yang banyak tikungan dengan penurunan tajam, dan pengendara tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga menyebabkan truk tersebut masuk jurang.

“Kejadiannya sekitar pukul 04.45 WIB tadi pagi, kondisi di lokasi cerah dan tidak hujan, pandangan cukup jelas dan tidak ada kabut,” terang Arisman.

Sementara itu,truk tersebut saat ini masih belum dievakuasi atau masih berada di dalam jurang.(Kay)

Sumber: Padangkita

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.