Untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 yang hingga saat ini masih belum mereda, Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar, bersama keluarga melaksanakan sholat Idul Fitri 1442 Hijriah tahun 2021 di rumah dinas, Kamis (13/5).
Pelaksanaan sholat yang dimulai pukul 08.00 WIB itu, juga didampingi Ny Yusneti Rusma Yul Anwar dan keluarga, Kabag Kesra Sekdakab Pessel, Yoly Aang Sofria, Kasubag Protokoler Humas Pro Sekdakab Pessel, Indra Jaya, dan pegawai rumah tangga lainnya.
Sedangkan yang bertindak sebagai khatib dan sekaligus, imam shalat Ustadz, Dedi Afdal, Lc, M.Ud.
Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar, dalam kesempatan itu menyampaikan setelah sebulan penuh melakukan ibadah puasa, mendirikan ramadhan dengan ikhlas karena Allah, insyaallah semuanya telah kembali kepada fitrah dan menjadi hamba Allah yang bertaqwa.
“Pada kesempatan yang berbahagia ini, izinkanlah saya atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah daerah mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriyah, mohon maaf lahir dan batin,” katanya.
Sementara itu, Ustadz, Dedi Afdal, Lc, M.Ud, melalui ceramahnya menyampaikan bahwa kita patut bersyukur karena sejak awal ramadhan hingga akhir ramadhan kita masih diberikan nikmat kesehatan, sehingga masih bisa melaksanakan ibadah kepada Allah SWT.
Dalam kesempatan itu dia berharap kepada kaum muslimin agar bisa tetap tabah dan sabar dalam menghadapi ujian.
“Salah satu ujian yang diberikan Allah kepada kita saat ini adalah menghadapi pandemi Covid-19. Ini belum seberapa dengan ujian Allah di masa lalu yang dikenal dengan wabah Ta,un. Sebab bila terkena wabah ini, tidak ada obatnya kecuali mati. Jika kita sabar dalam menghadapi ujian ini, maka akan diangkat derajatnya oleh Allah,” ungkapnya.(Kay)