Sukses Gaet Puluhan Juta Views, Shanna Shannon Rilis “Rela”

- Advertisement -
Shanna Shannon membuktikan bahwa dirinya adalah seorang penyanyi yang mumpuni. Hal itu dia buktikan lewat single perdananya yang berjudul “Rela”.

Di usianya yang masih sangat muda, Shanna Shannon menarik perhatian warganet dengan cover lagu – lagu Kebangsaan hingga mengaet puluhan juta views.

Single Rela milik Shanna Shannon tersebut khusus diciptakan oleh musisi senior Melly Goeslaw untuk Shanna Shannon.

Shanna Shannon
Shanna Shannon / Foto : Dok. Trinity Optima Production

Menyanyikan lagu yang ditulis Melly Goeslaw tidaklah mudah karena memiliki bobot tersendiri. Namun, Shanna Shannon mampu menyanyikan ”Rela” dengan baik dan sepenuh hati.

Sebelumnya, Shanna Shannon telah meng-cover lagu Melly Goeslaw yang berjudul “Kamu dan Kenangan” (OST Habibie & Ainun 3, sebelumnya dinyanyikan Maudy Ayunda) dan video cover-nya telah diputar lebih dari 23 juta kali di YouTube.

Tak hanya itu Shannan Shannon juga meng-cover lagu “Bunda” yang kini sudah diputar lebih dari 647 ribu kali di YouTube.

“Orang tua aku ingin aku bisa menyanyikan lagunya Auntie Melly karena menurut mereka, suara aku cocok dengan lagu-lagu ciptaan Auntie Melly. Aku pun mencoba meng-cover “Kamu dan Kenangan”. Lagunya rilis di YouTube pada Juli 2020 dan aku bersyukur sekali responsnya sangat positif,” kata Shanna Shannon pada Indeksnews, Jumat (24/9/21).

Shanna Shannon
Shanna Shannon / Foto : Dok Trinity Optima Production

Hal itulah yang membuat Melly Goeslaw jatuh cinta pada sosok Shanna Shannon. Selain itu, menurut Melly Goeslaw, Shanna Shannon adalah remaja yang usianya sangat muda, tapi pemikirannya sudah jauh ke depan. Selain mencintai dunia seni, Melly Goeslaw juga melihat Shanna Shannon sangat dekat dengan dunia sosial.

“Saya tidak ingin menjadi manusia yang menyesal. Saya menyambut baik dengan penuh rasa syukur saat pihak Shanna Shannon memercayakan lagu untuk single pertamanya diciptakan oleh saya. Saya selalu percaya, bahwa sesuatu yang didasari oleh trust selalu membuahkan hasil yang menyenangkan.”ungkap Melly Goeslaw.

“Shanna Shannon menyanyikan lagu “Rela” seperti sedang di tengah terik matahari lalu diguyur air kendi, rasanya sejuk tapi tetap deep. Shanna Shannon bernyanyi dengan apa adanya, tak ada tendensi apapun, kejujurannya dalam bernyanyi membuat lagu yang dibawakan terasa mengalir. Saya berharap “Rela” menjadi sejarah yang tak terlupakan dalam perjalanan karier Shanna Shannon di dunia seni, dan “Rela” bisa menjadi theme song bagi para hati penyanjung cinta,” jelas Melly Goeslaw.

“Rela” adalah lagu tentang kehilangan seseorang yang dicintai, dan orang itu pergi tanpa pamit. Bernuansa mellow namun megah karena sentuhan orkestra, “Rela” juga bercerita tentang perasaan sedih yang mendalam dan rindu yang tak berujung ketika ditinggal oleh seseorang. “Karena hidup harus tetap berjalan, kita tidak ada pilihan lagi kecuali merelakan,” ujar Shanna Shannon.

Proses rekaman berjalan dengan lancar tanpa ada kendala. Bahkan, proses rekaman yang dijadwalkan selama satu hari, selesai dalam waktu beberapa jam saja.

“Di umur 15 tahun, Shanna Shannon bisa menyanyikan lagu Melly Goeslaw dengan tingkat penghayatan yang bagus. “Rela” sesuai dengan dengan karakter Shanna Shannon yang dewasa dan penjiwaannya dalam. Lagu-lagu Melly Goeslaw punya bobot tersendiri dan banyak kata-kata puitis yang secara metaforis cocok sama Shanna Shannon yang punya big personality,” jelas Simhala Avadana, A&R Trinity Optima Production.

Shanna Shannon berharap, ”Rela” dapat  dinikmati oleh semua umur dan memberikan pembelajaran moral. Bahwa, seseorang yang kita cintai bisa pergi dan meninggalkan kita tanpa mengucapkan selamat tinggal dan alasan.

“Kita harus menghargai waktu saat masih bisa bersama orang-orang tercinta. Seperti quote favoritku, perlakukan semua orang di sekitarmu seolah-olah itu perjumpaan terakhir kalian,” ucap Shanna Shannon.

“Aku senang berada di posisi sekarang karena sudah melewati banyak hal, terutama rasa takut saat menyanyi di depan banyak orang dan rasa kurang percaya diri. Harapannya, aku semakin bisa mengoptimalkan potensi dalam diri aku lebih dari sebelumnya dan semoga karya-karya aku bisa dinikmati lebih banyak orang. Juga, karena aku mengawali karier dengan membawakan lagu-lagu nasional, aku tetap berkomitmen menyanyikannya di samping lagu-lagu yang universal,” tutup Shanna Shannon. (EH).

 

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA