Wartawan Arshad Sharif Tewas Dihantam Peluru Polisi

- Advertisement -
Wartawan terkenal, Arshad Sharif, tewas ditembak polisi di Nairbi, Kenya, pada Senin (24/10). Mirisnya, wartawan asal Pakistan ini merupakan korban salah sasaran.

Awal peristiwa tertembaknya Arshad Sharif ketika itu polisi sedang memburu pencuri mobil. Nahas, tembakan yang mereka lepaskan malah mengenai kendaraan yang ditumpangi Arshad Sharif saat melewati penghalang jalan.

Seorang perwira polisi senior mengatakan kepada surat kabar The Star, penembakan itu merupakan kelalaian. Otoritas Pengawasan Polisi Independen Kenya telah memulai penyelidikan atas kasus ini.

“Ada dugaan polisi membunuh seorang warga Pakistan di pasar Tinga, Kabupaten Kajiado, tadi malam. Tim respons cepat kami telah dikirim,” ujar Kepala Otoritas Pengawasan Polisi Independen Kenya, Ann Makor, dikutip dari Reuters.

Arshad Sharif

Berdasarkan laporan polisi, saat kejadian seorang kerabat Sharif mengemudikan mobil itu. Polisi telah membentuk penghalang jalan menggunakan batu-batu kecil untuk memburu pencuri mobil yang kabur.

Namun mobil yang ditumpangi Sharif tetap melaju tanpa henti, bahkan setelah petugas melepaskan tembakan. Akhirnya sembilan peluru mengenai mobil dan satu mengenai kepala Sharif.

Kematian Sharif yang tragis itu memicu kemarahan luas di Pakistan. Kementerian Luar Negeri Pakistan mengatakan, komisaris tingginya di Kenya telah menghubungi polisi setempat dan kantor luar negeri untuk meminta penjelasan.

Perdana Menteri Pakistan Shehbaz Sharif mengatakan, ia telah berbicara melalui telepon dengan Presiden Kenya William Ruto tentang insiden tersebut.

“Saya memintanya untuk memastikan penyelidikan yang adil dan transparan atas insiden mengejutkan itu,” kata Sharif.

“Dia menjanjikan bantuan habis-habisan termasuk mempercepat proses pengembalian jenazah,” lanjut dia.

Sharif telah bekerja selama bertahun-tahun sebagai pembawa acara berita televisi prime time untuk ARY News di Pakistan.

Ia melarikan diri dari negaranya beberapa waktu lalu dengan alasan keselamatannya terancam. Namun, belum jelas bagaimana dan kapan ia sampai di Kenya.

Di media sosial Sharif cukup terkenal. Ia mempunyai 2 juta pengikut di Twitter.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA