Vidio sebagai platform OTT Lokal #1 dengan tagline ‘Sports Terlengkap Ada Di Vidio’, siap memanjakan para penontonnya dengan seluruh pertandingan olahraga FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023, secara Live, tanpa terkecuali seluruh 52 pertandingan lengkap termasuk 9 pertandingan eksklusif yang hanya tayang di aplikasi Vidio.
9 Pertandingan eksklusif yang tidak boleh dilewatkan tersebut adalah
-
Spain vs Canada
-
Argentina vs Senegal
-
Korea Republic vs USA
-
Uzbekistan vs Canada
-
England vs Iran
-
New Zealand vs Germany
-
Ecuador vs Panama
-
Iran vs New Caledonia
-
Burkina Faso vs Korea Republic
FIFA U-17 WORLD CUP INDONESIA 2023™ akan segera bergulir mulai 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang. Indonesia sebagai tuan rumah telah menyiapkan empat stadion terbaik berstandar internasional untuk menjadi venue seluruh 52 pertandingan, yakni:
- Stadion Si Jalak Harupat (Bandung),
- Stadion Manahan (Solo),
- Jakarta International Stadium (Jakarta),
- Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).
Sebanyak 24 Timnas terbaik dari 24 negara akan bersaing di turnamen dunia kelompok umur ini. Timnas Indonesia U-17 akan melakoni laga perdana di Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), yang juga merupakan kandang timnas Indonesia, dan siap menghadang lini serang Timnas Ekuador pada hari Jumat, 10 November 2023 disiarkan langsung mulai pukul 18:00 WIB (Kick Off pukul 19:00 WIB) dengan diawali Opening Ceremony FIFA U-17 WORLD CUP INDONESIA 2023™.
Sebelumnya juga akan berlangsung pertandingan lainnya dari Group A di venue yang sama antara Panama vs Maroko pada pukul 15:30 WIB (Kick Off pukul 16:00 WIB).
Pada fase penyisihan grup, Timnas Indonesia yang berada dalam Group A harus berjuang dalam 3 pertandingan group stage, berturut-turut melawan: Ekuador, Panama, dan Maroko untuk dapat lolos ke babak 16 besar, dengan syarat menjadi juara atau runner up grup, atau salah satu dari 4 Timnas peringkat 3 terbaik.
Persaingan yang tidak kalah sengit juga akan berlangsung di lima grup lainnya. Dua grup di antaranya disebut-sebut sebagai grup neraka, yakni Grup C dan D.
- Group A : Indonesia, Ecuador, Panama, Morocco
- Group B : Spain, Canada, Mali, Uzbekistan
- Group C : Brazil, IR Iran, New Caledonia, England
- Group D : Japan, Poland, Argentina, Senegal
- Group E : France, Burkina Faso, Korea Republic, USA
- Group F : Mexico, Germany, Venezuela, New Zealand
SCM Grup juga telah menunjuk anak perusahaan IEG (PT Indonesia Entertainmen Grup), selaku mitra resmi terkait pengelolaan hak penyelenggaraan kegiatan nonton bareng (nobar). Segala bentuk tayangan FIFA U-17 WORLD CUP INDONESIA 2023™ yang disiarkan oleh saluran resmi hanya terbatas untuk penggunaan pribadi.
Keseruan Menyaksikan Pertandingan Dengan Mudah Di Mana Saja
Monika Rudijono selaku Managing Director Vidio menyampaikan, “Para penggemar sepak bola dapat menyaksikan FIFA U-17 WORLD CUP INDONESIA 2023™ secara lengkap yaitu Live 52 pertandingan, lengkap termasuk 9 pertandingan eksklusif mulai dari Rp. 39,000 / bulan, di mana saja kapan saja melalui gadget maupun Smart TV.
Dan yang lebih serunya lagi, para pelanggan tidak hanya dapat menyaksikan secara Live semua pertandingan, tapi juga semua video-on-demand, mulai dari Live pertandingan lengkap, cuplikan pertandingan, pertandingan mini, dan turunan konten lainnya yang akan semakin memanjakan para penikmat sepakbola.”
Segera download dan install aplikasi Vidio di smartphone/smart TV Android dan iOS kamu, melalui Apple App Store atau Google Play Store, serta dapat juga mengakses situs web www.vidio.com.