Ikuti Ajang Perdana “ASB101K Entrepreneurship Competition” untuk Usaha Rintisan dan Mahasiswa

- Advertisement -
Pusat Innovasi dan Kewirausahaan AirAsia (The Air Asia Innovation and Entrepreneurship Centre) di Asia School of Business (IEC@ASB) meluncurkan ajang perdana “ASB101K Entrepreneurship Competition”. Ajang ini ingin membangun ekosistem kewirausahaan yang dinamis di Asia Tenggara.

Pendaftaran ajang ini terbuka bagi tim-tim mahasiswa dan usaha rintisan baru dari seluruh Asia Tenggara. Selain memperoleh bimbingan dan pelatihan dari mentor-mentor di ASB dan usaha rintisan regional, serta ekosistem VC, tim-tim peserta dapat merebut hadiah tunai total senilai MYR 262.000 dan hadiah-hadiah lain dari mitra-mitra ASB101K, termasuk Microsoft.

Setelah kesuksesan ajang “MIT100K Entrepreneurship Competition” yang telah berlangsung sejak 1989 (berbagai pihak yang sempat mengikuti ajang ini termasuk perusahaan terbuka HubSpot dan Akamai), ASB101K juga ingin mempercepat perkembangan usaha dengan menawarkan berbagai solusi yang berorientasi pada teknologi dan berskala luas. Solusi-solusi ini ditawarkan untuk sektor-sektor Pertanian, Pendidikan, Lingkungan Hidup, Keuangan, Kesehatan, TIK, dan lain-lain.

Terdiri atas dua jalur, ASB101K dapat diikuti tim-tim mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu, terlepas dari angkatannya, yang berkuliah di lembaga pendidikan tinggi di Asia Tenggara. Kelompok peserta ini dapat mendaftarkan diri lewat Jalur Mahasiswa (Student Track).

Entrepreneurship

Sementara, usaha-usaha rintisan baru di negara mana pun di Asia Tenggara dapat berpartisipasi lewat Jalur Usaha Rintisan (Start-Up Track). Namun, usaha-usaha rintisan ini harus terbentuk setelah 1 Januari 2019.

Kompetisi ini akan mengapresiasi solusi bisnis dengan skala yang paling luas, berkelanjutan, dan inovatif. Sejumlah solusi ini harus mengatasi kendala bisnis di pasar sasarannya masing-masing. Setiap pemenang akan memperoleh hadiah tunai senilai MYR 101.000. Lebih lagi, tim-tim semifinalis juga dapat memperoleh sejumlah fasilitas dari mitra-mitra ASB101K.

“IEC@ASB bervisi menjadi konsultan kewirausahaan dan intrapreneurial yang terkemuka di Malaysia dan wilayah-wilayah lain. Kami menyadari bahwa kesuksesan bisnis tidak mudah tercapai; namun, peluang perkembangan dalam jangka panjang terbuka luas dalam ekosistem kewirausahaan yang baik dan dinamis. Kami ingin menjadi bagian penting dari ekosistem kewirausahaan tersebut. Itu sebabnya, kami sangat gembira mengadakan kompetisi ini,” ujar Prof. Loredana Padurean, Associate Dean & Faculty Director, Action Learning and the Innovation and Entrepreneurship Center, Asia School of Business.

Kompetisi ini terdiri atas tiga babak. Dalam Babak 1 (Ringkasan Eksekutif), dewan juri akan menyaring 100 tim. Pada akhir Babak 2 (Model Bisnis), 24 finalis akan lolos ke Babak 3 (Presentasi). Dua babak terakhir akan diawali dengan program pelatihan agar tim peserta dapat memperkuat model bisnis dan keahlian presentasinya.

Akibat pandemi, babak awal “ASB101K Entrepreneurship Competition” akan digelar secara virtual. Sementara, lokasi penyelenggaraan Babak 3 masih belum ditentukan dan bergantung pada kondisi ke depan. ASB berharap bahwa babak final berlangsung secara tatap muka. Dengan demikian, para peserta dapat memanfaatkan kampus mutakhir ASB di Kuala Lumpur.

“Demi menciptakan pemimpin-pemimpin yang siap menghadapi masa depan di Asia, kami mengutamakan peningkatan keahlian cerdas dan tajam (Smart Skills and Sharp Skills) lewat program pelatihan. Untuk terus membina ekosistem, kami juga akan melibatkan para mahasiswa, pengajar, alumni, mitra, dan investor ASB pada beragam babak di kompetisi ini,” tambah Subramonia Sarma, Senior Director, Action Learning and the Innovation and Entrepreneurship Center, Asia School of Business.

Lewat kemitraan Microsoft dan ASB101K, tim-tim semifinalis “ASB101K Entrepreneurship Competition” akan memperoleh kupon sertifikasi yang berlaku hingga enam bulan ke depan. Kupon-kupon dari Microsoft ini akan menyediakan kesempatan bagi tim-tim semifinalis untuk mengikuti program sertifikasi hingga senilai US$180 dalam bidang Kecerdasan Buatan dan Analisis Data.

K Raman, Managing Director, Microsoft Malaysia, berkata, “Inovasi digital berperan besar di perekonomian mana pun dan berdampak positif bagi semua pihak. Kami gembira berkolaborasi dengan ASB101K yang digelar Asia School of Business, serta membekali pemimpin masa depan dengan keahlian dan materi yang diperlukan agar mereka dapat meraih kesuksesan. Kami ingin menyaksikan kemunculan usaha-usaha rintisan dan kalangan wirausaha generasi baru.”

Pendaftaran ajang ASB101K dan Babak 1 dibuka hingga 1 September 2021. Informasi lebih lanjut tentang ASB101K atau registrasi tersedia pada tautan berikut https://asb101k.com/.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA