Gunung Anak Krakatau Meletus, Semburan Abu Vulkanik Capai 800 Meter

- Advertisement -
Gunung Anak Krakatau yang berlokasi di Lampung kembali erupsi pada Minggu (17/4/2022). Pada erupsi yang terjadi sekitar pukul 21.15 WIB itu, Gunung Anak Krakatau menyemburkan abu vulkanik dengan ketinggian mencapai 800 meter di atas puncak.

“Sembutan abu vulkanik berwarna kelabu hingga hitam yang keluar dari tubuh Gunung Anak Krakatau dan mengarah ke barat daya,” ujar pengawas Gunung Andi, Senin (18/4/2022).

Letusan itu menjadi yang ke-29 kali selama tahun 2022. Letusan Anak Krakatau dimulai pada Kamis (3/2/2022). Rentetan aktivitas berlangsung hingga April.

Aktivitas Gunung Krakatau pun jadi yang paling banyak di antara gunung api lain di Indonesia.

Meski kembali terjadi erupsi, status Anak Krakatau saat ini berada di level II atau waspada. Masyarakat pun dilarang mendekat dan melakukan aktivitas apa pun dalam radius 2 kilometer dari gunung.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA