Hyatt Hotels Dorong Pertumbuhan Jumlah Kamar di Asia Fasifik

- Advertisement -
Hyatt Hotels Corporation (NYSE: H) hari ini mengumumkan rencana kelanjutan pertumbuhan portofolio mereknya di Asia Pasifik dengan mengembangkan hotel mewah dan resor gaya hidup yang segera dibuka pada akhir 2022 dan 2023.

Rencana ini mencakup ekspansi strategis beberapa merek Hyatt di pasar baru, seperti The Unbound Collection by Hyatt di Jepang, Andaz di Thailand, serta Hyatt Centric di Asia Tenggara yang membuka sebuah hotel baru di Malaysia.

Hyatt
Alila Kothaifaru Maldives (PRNewsfoto/Hyatt Hotels Corporation)

Rencana pembukaan hotel tersebut menyusul debut beberapa hotel berikut pada awal tahun ini:

  • Alila Kothaifaru Maldives di kawasan pantai perawan Raa Atoll, April 2022
  • Park Hyatt Jakarta, debut Park Hyatt di Indonesia, Juli 2022

“Setelah kebijakan pembatasan perjalanan telah diperlonggar di banyak wilayah di Asia Pasifik, kami tetap optimis dengan pemulihan wilayah ini,” ujar Carina Chorengel, Senior Vice President, Commercial, Asia Pasifik, Hyatt.

“Banyak orang ingin berlibur, mengeksplorasi destinasi baru, atau mengunjungi tempat favoritnya. Kami juga menangani tingkat permintaan yang lebih besar atas akomodasi premium dan jangka waktu menginap yang lebih lama di hotel ini. Hampir 70% portofolio global kami tergolong dalam segmen Luxury dan Upper Upscale. Maka, kami berada di posisi yang tepat untuk memenuhi pesatnya permintaan dari wisatawan premium pada setiap segmen yang dilayani Hyatt.”

Hyatt akan terus mengembangkan portofolio merek mewah dan merek gaya hidup di Asia Pasifik, termasuk beberapa merek yang pertama kali merambah pasar baru.

Hyatt
Fuji Speedway Hotel (PRNewsfoto/Hyatt Hotels Corporation)

Fuji Speedway Hotel, properti hotel pertama The Unbound Collection di Jepang, akan menyambut wisatawan dengan nuansa motorsports setelah dibuka pada Oktober 2022. Terletak di Shizuoka dan  dapat ditempuh 80 menit dengan mobil dari Tokyo, hotel berkapasitas 120 kamar ini berada di tengah Gunung Fuji yang tenteram dan indah, serta sirkuit balap legendaris Fuji Speedway.

Hotel ini menawarkan liburan yang sangat berkesan bagi penggemar mobil balap, pembalap profesional, eksekutif bisnis, pasangan dan keluarga. Mencerminkan konsep merek The Unbound Collection yang ingin menghadirkan hotel unik dengan kisah menarik untuk menginspirasi momen berkesan, tamu hotel dapat menikmati sejarah, budaya, dan seni olahraga balap mobil di Fuji Motorsports Museum, serta pemandian air panas alami (onsen) dengan air yang berasal dari Gunung Fuji.

Hyatt
Hyatt Centric Kota Kinabalu (PRNewsfoto/Hyatt Hotels Corporation)

Hyatt Centric Kota Kinabalu akan menjadi hotel pertama di Asia Tenggara, menawarkan akses ideal bagi penggemar petualangan untuk menjelajahi Sabah, serta keindahan alam dan budaya aslinya. Hotel ini terletak di lokasi strategis di pusat kota Sabah.

Segera dibuka pada Oktober 2022, hotel ini akan dilengkapi kolam renang di atap bangunan, restoran dan bar yang menyajikan pemandangan Laut Tiongkok Selatan. Desain kontemporer hotel ini dirancang oleh Kengo Kuma, terinspirasi dari bentuk natural sebuah pohon.

Sejalan dengan keinginan wisatawan untuk mendukung komunitas lokal serta mengunjungi restoran dan gerai autentik di wilayah setempat, tim Sabahan yang antusias dan penuh perhatian akan memandu tamu hotel untuk mempelajari budaya lokal secara mendalam, termasuk kuliner dan objek wisata yang belum banyak diketahui di kota pelosok yang indah di Malaysia tersebut.

Seluruh kamar dan suite yang berjumlah 222 unit memiliki balkon dengan pemandangan Laut Tiongkok Selatan, bukit hijau, atau pusat kota yang dinamis.

Hyatt
Andaz Pattaya Jomtien Beach (PRNewsfoto/Hyatt Hotels Corporation)

Andaz Pattaya Jomtien Beach akan menjadi debut merek Andaz yang telah dinantikan di Thailand pada Triwulan IV-2022. Hotel ini menampilkan interpretasi kontemporer dan natural atas wilayah setempat. Dapat ditempuh hanya dua jam dengan mobil dari Bangkok, lokasi hotel ini berada di depan pantai yang tenteram sehingga mengajak tamu hotel untuk menikmati sisi lain dari sebuah destinasi populer sekaligus menawarkan akses mudah menuju banyak tempat wisata menarik di Pattaya.

Dengan lahan yang asri dan dibangun secara cermat di tengah pepohonan yang telah berusia 100 tahun, desain resor ini menampilkan ciri khas lokal namun bergaya modern. Resor yang berkapasitas 204 kamar ini terinspirasi dari sejarah lokasi yang sebelumnya ditempati sebuah hunian privat, dan cagar budaya yang terletak di desa pantai.

Setelah wisatawan di segmen luxury semakin menginginkan tempat berlibur yang jauh dari keramaian, serta suasana menarik dan pengalaman autentik, tamu hotel dapat menikmati privasi di rumah bergaya tempo dulu (heritage) dengan empat dan enam tempat tidur, dilengkapi pelayan khusus (butler) dan kolam renang privat, atau berkunjung ke Tea House tradisional, “Ruen Thai”, yang tersedia sebagai tempat perayaan, pemberkatan biksu, dan meditasi.

Tamu hotel juga dapat menikmati teh pada sore hari di tengah lingkungan yang tenteram. Resor ini juga akan berkolaborasi dengan merek-merek lokal seperti Panpuri dan seniman lokal guna mewujudkan pengalaman autentik agar tamu dapat menjelajahi alam dan mempelajari kebudayaan Thai.

Beberapa hotel mewah dan gaya hidup lain yang akan dibuka pada 2022 dan 2023 termasuk:

  • Grand Hyatt Shenzhou Peninsula
  • Park Hyatt Kuala Lumpur (debut Park Hyatt di Malaysia)
  • Andaz Macau
  • Grand Hyatt Kunming
  • Andaz Nanjing Hexi
  • Alila Donghu Wuhan
spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA