Pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia U20 vs Moldova jilid 2 dapat disaksikan melalui live streaming gratis. Pertandingan ini dapat disaksikan pada hari Jumat (4/11/2022) pukul 19.00 WIB.
Selain bisa disaksikan melalui live streaming gratis, lag aini juga disiarkan secara langsung melalui stasiun TV Swasta ANTV.
Meski pun pada laga uji coba jilid 1 Timnas Indonesia U20 berhasil menang dengan skor telah 3-1 namun pelatih Shin Tae-yong, sempat menyoroti lini serang skuad Garuda Nusantara yang bekerja kurang maksimal.
Lini serang yang kurang maksimal sempat jadi perhatian Shin Tae-yong seusai laga melawan timnas Turki. Ronaldo Kwateh dkk di lini depan dinilai masih membutuhkan beberapa evaluasi saat pertandingan uji coba perdana melawan Moldova.
“Memang setiap pertandingan banyak sekali yang harus dievaluasi.
“Khususnya finishing, itu yang harus diperbaiki,” kata Shin Tae-yong.
Jika melihat pernyataan tersebut, Shin Tae-yong benar-benar berusaha membenahi sektor penyerangan.
Sejauh ini, skuad Garuda Nusantara sudah mencatatkan enam gol dari tiga laga uji coba.
Dari jumlah gol tersebut, hanya tiga gol yang diciptakan oleh pemain yang berposisis sebagai penyerang.
Menariknya, tiga penyerang penyumbang gol bukan pemain andalan seperti Hokky Caraka dan Ronaldo Kwateh.
Justru tiga pemain seperti Rabbani Rasnim, Ginanjar Wahyu, dan Ricky Pratama menjadi solusi saat ada kebuntuan.
Hal ini membuat tiga pemain ini menjadi supersub dalam laga-laga selanjutnya. Bahkan, mereka bisa mengambil posisi lini serang yang biasa ditempati Ronaldo dan Hokky yang belum mencetak gol.
Selanjutnya, tiga gol skuad Garuda Nusantara diciptakan oleh Muhammad Ferarri, Marselino Ferdinan, dan Dony Tri Pamungkas.
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Moldova
Jumat, 4 November 2022 pukul 19.00 WIB
KLIK DI SINI