Syahrul Yasin Limpo Menghilang, Terakhir Terdekteksi di Italia

- Advertisement -

Keberadaan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo  hingga kini belum diketahui. Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM Silmy Karim.

Informasi terkini terkait data perlintasan Syahrul Yasin Limpo yang berada di luar negeri terakhir terdeteksi berada di Roma, Italia.

Hal itu disampaikan HAM Silmy Karim kepada awak media di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (3/10).

“Belum masuk ke Indonesia. Terakhir di Roma. Kita pakai data perlintasan dan Kerjasama antar negara,” ujar Silmy

Dari catatan imigrasi, Mentan Syahrul tercatat meninggalkan Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta pada Minggu (24/9/2023). Waktu itu Mentan dan rombongan menggunakan maskapai Qatar Airways menuju Roma, Italia dan transit di Doha, Qatar.

Selanjutnya rombongan sebenarnya dijadwalkan kembali ke Indonesia pada 30 September 2023. Namun hingga tanggal 1 Oktober 2023, tidak ada data perlintasan Mentan sudah kembali ke Tanah Air.

“Kami sudah cek, yang bersangkutan belum termonitor di sistem sudah berada di Indonesia,” ujar Silmy.

Sebelumnya, Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi menjelaskan kehilangan kabar atau lost contact dengan Syahrul Yasin Limpo.

Menurut Harvick, rombongan menteri yang sedang melakukan perjalanan dinas ke Italia dan Spanyol pulang ke Indonesia secara terpisah lantaran ketersediaan tiket yang terbatas.

Adapun pejabat yang ikut rombongan Menteri Syahrul melakukan perjalanan dinas di Benua Eropa yakni dari Eselon I dan II.

Mentan Syahrul Yasin Limpo mendapat sorotan setelah KPK mengeledah rumah dinasnya di Kompleks Kementerian di Jalan Widya Chandra, Jakarta Selatan, Kamis (28/9/2023), atau empat hari setelah keberangkatannya ke luar negeri.

Nasdem: Syahrul Yasin Limpo Masuk Indonesia Tanggal 5 Oktober

Bendahara Umum (Bendum) NasDem Ahmad Sahroni menyebut SYL telah dijadwalkan tiba di RI Kamis lusa.

“Pak Mentan lagi ada giat lain yang memang sudah terjadwal. Tapi Pak Mentan akan masuk Indonesia tanggal 5 Oktober,” ujar Sahroni, Selasa (3/10/2023).

Sahroni mengatakan SYL telah diperintahkan Ketum NasDem Surya Paloh kembali ke RI. Sahroni menyebut SYL akan menghadap Paloh dahulu setiba di Tanah Air.

“Perintah Ketua Umum segera kembali ke Tanah Air,” kata Sahroni.

“Setelah kembali, Pak Mentan akan menghadap Ketua Umum dahulu,” lanjut dia.

Sebelumnya, Yasonna berbicara tentang keberadaan SYL. Yasonna mengatakan SYL belum tercatat masuk RI setelah menjalani perjalanan dinas ke luar negeri.

“Belum… belum…, belum masuk,” kata Yasonna kepada wartawan di kompleks Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (3/10).

Yasonna mengatakan pihaknya tidak berwenang melakukan pencarian. Dia menyerahkan hal itu ke kepolisian dan KPK.

“Kalau kita tak bisa cari. Polisi dan KPK yang cari. Kalau kita kan kerjalah dengan negara-negara lain,” ujarnya.

 

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA