Bupati Rusma Yul Anwar; Pendidikan Gratis Ditargetkan Mulai Tahun Ini

rusma yul anwar
Drs. Rusma Yul Anwar, M.Pd., Bupati Pesisir Selatan
Bupati Kabupaten Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar menargetkan pendidikan gratis dimulai tahun ini.Sesuai dengan visi misi dan sekaligus menjadi program unggulan Bupati dan Wakil Bupati ketika kempanye saat pilkada 2020 lalu.

Dalam hal ini, Bupati Rusma Yul Anwar menegaskan agar tidak ada lagi pungutan-pungutan lain di sekolah.

Tidak main-main dengan hal ini, Bupati Rusma Yul Anwar menyampaikan segala kekurangan biaya disubsidi lewat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Perkiraan besaran subsidi yang bakal digelontorkan sekitar Rp.23 miliar untuk 39 ribu siswa mulai jenjang SD-SMA.

“Ya, di Juli. Itu harus, karena program unggulan kami, sejalan janji kampanye peningkatan SDM. Nanti akan tertuang dalam visi-misi kami,” ungkap Bupati di Painan, Selasa 6 April 2021.

Alokasi subsidi yang bakal diterima tiap-tiap sekolah berbeda-beda, sesuai jumlah siswa dan besaran iuran uang komite. Dari total subsidi yang dianggarakan, sekitar Rp16 miliar untuk SMA sederajat.

Sedangkan sisanya yang Rp7 miliar untuk jenjang pendidikan SD dan SMP. Saat ini, lanjut bupati pemerintah daerah tengah menyiapkan regulasi hibah dana pada pemerintah provinsi.

Sebab, kewenangan untuk SMA, SMK dan Madrasah ada di pemerintah provinsi. Sementara kewenangan pengelolaan SD dan SMP ada di kabupaten, sehingga tidak perlu aturan hibah.

“Untuk pembiayaannya nanti kita akan upayakan pergeseran Anggaran usai Refocusing. Jika tidak bisa, kita bakal akomodir di perubahan,” terang Bupati.

Secara terpisah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Suhendri, mengatakan subsidi diberikan atas kekurangan Dana Operasional Sekolah (BOS) yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Kebijakan APBD untuk subsidi pendidikan secara aturan tidak ada masalah. Sebab, dalam anggaran tahun ini (2021) belum mengakomodir program unggulan Bupati-Wakil Bupati terpilih.

“Untuk di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), nanti tentu bupati dan wakil bupati yang akan membicarakan,” tutur Suhendri.

Rusma Yul Anwar-Rudi Hariyansyah adalah Bupati-Wakil Bupati terpilih Pilkada 2020. Ia menang telak dari pesaingnya Hendrajoni-Hamdanus, dengan selisih kemenangan hingga 19,1 persen.

Dalam visi-misi dan janji politiknya saat kampanye, Pasangan calon yang diusung 5 partai politik menjadikan peningkatan kualitas SDM, dalam koridor Indeks Pembangunan Manusia (IPM).(Kay)

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments