Iklan
Iklan

Timnas Spanyol Tumbang, Maroko Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022

- Advertisement -
Timnas Spanyol akhirnya tumbang, langkah sang juara Piala Dunia 2010 ini terhenti di babak 16 besar usah kalah adu penalty dengan wakil Afrika, Maroko.

Pada awal babak pertama pressing ketat Timnas Spanyol membuat Maroko gerogi hingga tercatat beberapa blunder, skor 0-0 di babak pertama.

Laga Timnas Spanyol kontra Maroko berlangsung di Education City Stadium, Selasa (6/12/2022). Kedua tim saling terbuka melakukan serangan ke lini belakang lawan.

Namun, kesalahan fatal dilakukan oleh kiper Timnas Maroko saat mendapatkan pressing ketat dari Timnas Spanyol. Beruntung, Gavi yang mendapatkan bola rebound terlebih dahulu berada di posisi offside.

Pada babak kedua Spanyol gagal membongkar lini pertahanan Maroko, padahal mereka tampil begitu dominan. Tak ada gol yang tercipta selama 90 menit hingga laga berlanjut ke perpanjangan waktu.

Situasi tak berubah di dua kali 15 menit perpanjangan waktu. Laga harus ditentukan lewat adu penalti dan dimenangkan Timnas Maroko dengan skor 3-0.

Maka Timnas Maroko melaju ke perempat final Piala Dunia 2022 dan akan berhadapan pemenang antara Portugal vs Swiss.

Susunan Pemain

Maroko:Yassine Bounou; Achraf Hakimi, Nayef Aguerd, Romain Saiss, Noussair Mazraoui (Yahya Attia Allah 82′); Azzedine Ounahi (Badr Benoun 120′), Sofyan Amrabat, Selim Amallah (Walid Cheddira 82′); Hakim Ziyech, Youssef En-Nesyri (Abdelhamid Sabiri 83′), Sofiane Boufal (Abdessamad Ezzalzouli 66′).

Spanyol:Unai Simon; Marcos Llorente, Rodri, Aymeric Laporte, Jordi Alba (Ansu Fati 98′); Gavi (Carlos Soler 63′), Sergio Busquets, Pedri; Ferran Torres (Nico Williams 63′ (Pablo Sarabia 118′)), Marco Asensio (Alvaro Morata 63′), Dani Olmo (Ansu Fati 98′).

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA