Timnas Thailand Bertemu Vietnam di Final Piala AFF 2022

- Advertisement -
Timnas Thailand akhirnya bertemu Vietnam setelah lolos ke final Piala AFF 2022 usai gulung Malaysia 3-0 di Stadion Thammasat, Rangsit, Pathum Thani, Thailand, Selasa 10 Januari 2023 malam WIB.

Timnas Thailand berhasil membalikkan kekalahan di leg pertama usai kalahkan Timnas Malaysia dengan skor 3-0 pada leg kedua semifinal di

Thailand, lolos ke final dengan keunggulan agregat 3-1 atas Timnas Malaysia. Di final, anak asuh Alexandre Polking akan menghadapi Timnas Veitnam yang lolos lebih dulu berkat menang agregat 2-0 atas Timnas Indonesia sehari sebelumnya.

Thailand sempat kalah 1-0 pada leg pertama di Stadion Nasional Bukit Jalil, Sabtu lalu. begitu mendominasi saat menjamu Timnas Malayisa di leg kedua.

Gol-gol Timnas Thailand masing-masing dicetak Teerasil Dangda pada menit 19, Bordin Phala menit 55 dan Adisak Kraisom menit 71.

Total Thailand sukses mendominasi dengan 63 persen penguasaan bola, berbanding 37 persen milik Malaysia. Tim tersukses di Piala AFF ini juga memiliki 15 kesempatan, dengan 7 tembakan ke arah gawang.

Di final, Thailand dan Vietnam, dua tim terkuat di Asia Tenggara di luar Australia, akan menjalani partai final yang akan digelar dua leg.

Leg pertama, The Golden Stars, julukkan Timnas Vietnam, akan bertindak lebih dulu sebagai tuan rumah, pada Jumat 13 Januari 2023. Tiga hari berselang, Senin 16 Januari 2023, Timnas Thailand akan menjamu Vietnam pada leg kedua final.

Agregat dan produktivitas gol di kandang jika kedua tim bermain imbang, akan menentukan siapa yang akan menjadi juara Piala AFF edisi ke 14 itu.

Sekadar info, kedua tim pernah bertemu di partai puncak Piala AFF 2008. Kala itu, Vietnam keluar sebagai juara dengan keunggulan agregat 3-2. Vietnam sukses mengalahkan Thailand di Bangkok dengan skor 1-2, dan bermain imbang 1-1 di Hanoi.

spot_img

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA