Jadwal RRQ vs RSG SG M4 Hari ke 4: Match Penentuan Bagi Sang Raja!
M4 World Championship sudah memasuki hari ketiga pada Selasa, 3 Januari 2023 ini. Sudah banyak pertandingan seru dalam perebutan bracket yang dapat kita saksikan hingga hari ini. Namun, fase group stage belum berhenti dan masih berlanjut hingga hari terakhir pada 4 Januari 2023.
Selama dua hari babak group stage, penonton sudah menyaksikan pertandingan yang seru di antara ke-16 tim. Tim-tim di grup A dan B sudah memastikan diri akan berada di upper bracket atau lower bracket nantinya.
Salah satunya yaitu tim perwakilan Indonesia yang berhasil mengamankan dua kemenangan pada group stage hari ketiga. Usai menumbangkan Malvinas Gaming dan MDH Esports, ONIC susul Todak mengamankan slot upper bracket.
Tak berhenti di sana, keseruan perebutan upper bracket playoff M4 World Championship masih berlanjut ke hari ke-4. Di mana, tim Indonesia lainnya, RRQ Hoshi, masih berjuang melawan RSG SG pada hari ini.
Buat kamu yang tidak mau melewatkan keseruannya, berikut adalah jadwal RRQ vs RSG SG M4 yang akan berlangsung beberapa saat lagi!
Baca Juga: Bocoran Hero Baru ML 2023, Begini Skill dan Tampilan Hero Arlott!
Jadwal RRQ vs RSG SG M4
Berikut adalah semua jadwal, termasuk jadwal RRQ vs RSG SG M4 World Championship yang dapat kamu saksikan pada hari ini 4 Januari 2023:
- RRQ Akira vs S11 Gaming (14:00 WIB)
- Occupy Thrones vs Echo Esports (15:00 WIB)
- S11 Gaming vs Team HAQ Esports (16:00 WIB)
- Echo Esports vs RSG (17:00 WIB)
- The Valley vs Team HAQ Esports (18:00 WIB)
- RRQ Hoshi vs RSG (19:00 WIB)
RRQ Hoshi menjadi satu-satunya tim Indonesia yang belum mengamankan slot upper bracket. Dalam pertandingan penentuannya, RRQ Hoshi akan berhadapan dengan tim juara MPL Singapura, RSG SG.
Baca Juga: 5 Hero ML Terkuat 2023 untuk Main Ranked Season 27
Tak ada pilihan bagi RRQ Hoshi selain menang jika ingin mengamankan upper bracket. Jika kalah dari RSG, maka RRQ Hoshi terpaksa harus memulai perjuangannya menjuarai M4 kali ini dari lower bracket.