Iklan
Iklan

Cak Imin Sebut Golkar-PSI akan Gabung KKIR

- Advertisement -
Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengeklaim Golkar sebentar lagi akan berkoalisi dengan partainya dan Gerindra yang tergabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Menurut dia, tinggal tunggu waktu hingga ini diumumkan secara resmi.

“Sampai hari ini yang fiks PKB-Gerindra, sebentar lagi nyusul Golkar. [Juga] sedang rangkul PSI,” kata Cak Imin usai silaturahmi ke kediaman Hamzah Haz, dikutip dari kumparan, Kamis (11/5).

“Segera diumumkan, kita juga nunggu Golkar, nunggu tanggal Airlangga,” imbuh dia.

Mesmi demikian, Cak Imin mengakui belum mempertimbangkan apabila Ketum Golkar Airlangga Hartarto mengajukan proposal sebagai cawapres Prabowo. Ia justru berharap Airlangga legawa dirinya maju jadi cawapres Prabowo.

“Ya, mudah-mudahan [Airlangga bersedia],” ujar Cak Imin.

Adapun salah satu strateginya untuk maju pilpres yakni mendatangi para wapres, seperti Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla. Pagi ini, ia juga meminta nasihat saat sowan ke Wakil Presiden ke-9 RI Hamzah Haz.

Cak Imin juga memastikan dirinya tak akan maju caleg pada Pemilu Serentak 2024.

“[PKB serahkan caleg] Sabtu. [Saya] enggak nyaleg,” pungkas dia.

Perkembangan koalisi jelang pilpres makin dinamis. PPP telah memutuskan bekerja sama dengan PDIP untuk mengusung bacapres Ganjar Pranowo, namun mengeklaim KIB masih solid.

Sementara, Golkar yang juga tergabung dalam KIB tampak mendekat ke PKB dan Gerindra yang disebut telah sepakat mengusung bacapres Prabowo Subianto. Adapun PAN melempar sinyal bakal mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Erick Thohir, namun belum memberikan kepastian.

Di sisi lain, PKS, NasDem, dan Demokrat hingga saat ini dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan, mengusung Anies Baswedan sebagai bacapres.

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA