Iklan
Iklan

Muhammadiyah Akan Beli Gereja di Spanyol dengan Harga Rp 40 Miliar

- Advertisement -
Pengurus Wilayah (PW) Muhammadiyah Jawa Timur berencana akan beli gereja di Alcalá de Henares, sekitar 35 kilometer di utara pusat kota Madrid, ibu kota Spanyol.

Ketua PW Muhammadiyah Jawa Timur, Saad Ibrahim, mengungkapkan rencana pembelian ini. Ia menjelaskan saat ini masih dalam tahap proses perundingan untuk membeli bangunan tersebut.

“Sekadar gambaran umum, letaknya di Alcalá, berdekatan dengan Madrid, ibu kota Spanyol. Luas tanah hampir 3 ribu [meter persegi], bangunan hampir 4 ribu meter persegi. Ini lagi proses perundingan,” ujar Saad, Kamis (10/11).

Namun, Saad belum memastikan peruntukan bangunan gereja itu bila sudah beralih kepemilikan ke Muhammadiyah. Tapi, pihaknya menyebut tak jauh-jauh digunakan untuk tempat aktivitas umat muslim, termasuk pusat kajian Islam.

“Untuk peruntukannya nanti dikaji lebih lanjut, masih dirancang, salah satunya untuk pusat kajian Islam,” jelasnya.

“Tidak ada alasan khusus, semata untuk konteks menyebar rahmat ke berbagai penjuru dunia, bersama-sama membangun peradaban mulia bagi kemanusiaan universal,” ujar Saad.

Gereja tersebut mulai dilirik Muhammadiyah sejak Oktober 2022. “Baru di bulan Oktober ketika kami berkunjung ke Spanyol,” ujarnya.

Muhammadiyah lalu nego untuk membelinya dan masih berproses hingga kini.

Bangunan gereja itu juga ternyata masih aktif digunakan oleh para jemaatnya.

“Masih dipakai, waktu ke sana barusan ini kami menyaksikan ada sekitar 15 orang lagi mengikuti misa,” ujarnya.

Namun, Saad belum menjelaskan mengapa pihak gereja berkenan menjual bangunannya itu dan berapa harga yang ditawarkan.

Dari informasi yang beredar menyebutkan bahwa pengelola gereja memang memasarkan bangunan itu untuk dijual karena jemaat yang menyusut dan harga yang ditawarkan sekitar Rp 40 miliar.

“Nanti jika sudah tuntas pembeliannya kami akan rilis ke media,” ungkap Saad.

Saad juga menegaskan, pusat aktivitas Muhammadiyah di luar negeri bukanlah barang baru. Ia mencontohkan adanya Universiti Muhammadiyah Malaysia (UMAM) dan Muhammadiyah Australia College (MAC).

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA