Sebanyak 21,2 juta dosis vaksin bulk (bahan baku) dari Sinovac tiba di Indonesia. Hal ini dilakukan karena Pemerintah terus berupaya memastikan ketersediaan stok vaksin untuk mencapai target sasaran vaksinasi, yakni sebesar 208,2 juta orang dengan tambahan sasaran vaksinasi anak berusia 12-17 tahun.
Vaksinasi COVID-19 adalah sebuah langkah krusial untuk menentukan kesuksesan upaya bersama keluar dari pandemi COVID-19, sehingga vaksin yang digunakan sudah dipastikan keamanan (safety), kualitas (mutu), dan khasiatnya (efficacy) termasuk Sinovac.
Jangan menunda dan menunggu, segerakan divaksinasi COVID-19 bila kesempatannya ada.
Tetap disiplin protokol kesehatan 3M: Memakai masker, Menjaga jarak serta hindari kerumunan, dan rutin Mencuci tangan pakai sabun di air mengalir atau menggunakan hand sanitizer.
Untuk informasi terkait COVID-19 kunjungi situs resmi Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional https://covid19.go.id
#IndonesiaBangkit #SEMUAWAJIBPAKAIMASKER