Hasil luar biasa diperlihatkan Marc Marquez. Meski trek dalam kondisi basah dan licin, hal itu tak menghentikan pebalap Repsol Honda tersebut untuk merebut pole position perdananya pada musim ini.
Dalam babak kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Motegi, Sabtu (24/9) siang WIB, Marquez secara mengejutkan mampu menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 55,214 detik.
Pebalap asal Spanyol tersebut berhasil unggul atas Johann Zarco sebesar 0,028 detik. Peringkat ketiga ada Brad Binder.
Hasil mengecewakan dicetak Fabio Quartararo. Sang pemuncak klasemen harus start dari posisi kesembilan. Nasib buruk juga menimpa Francesco Bagnaia. Pebalap Ducati Lenovo itu harus puas start dari posisi ke-12.
Hasil lengkap babak kualifikasi MotoGP Jepang:
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
3 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
4 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
5 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
6 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
7 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
8 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
9 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
10 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
11 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)