Iklan
Iklan

Delon x Ingga Rilis “Sekarang Nanti Dan Selamanya” Adaptasi Hits Dianna Ross

- Advertisement -
Delon penyanyi jebolan pencarian bakat Kembali hadir dengan karya barunya di tahun 2022 ini, bertajuk “Sekarang Nanti Dan Selamanya” masih dibawah naungan Label Nagaswara.

Dengan rilisan terbarunya ini Delon tak sendiri, ia Bersama  Ingga merilis single romantis “Sekarang Nanti Dan Selamanya”, dimana Single “Sekarang Nanti Dan Selamanya” diadaptasi dari mega hits milik Dianna Ross, “When You Tell Me That You Love Me”.

Lagu ciptaan Albert Hammond dan John Bettis itu sangat popular di tahun 1991. Lagu tersebut juga sudah dicover oleh banyak penyanyi dunia lainnya dan saat ini diadaptasi oleh Delon x Ingga

Delon

“NAGASWARA selalu memberikan kesempatan kepada calon-calon bintang baru yang berbakat. Karakter vokal Ingga yang pop sangat cocok jika dipadukan dengan Delon. Makanya kali ini kita coba pasang Delon dan Ingga di lagu everlasting ini,” kata CEO NAGASWARA Rahayu Kertawiguna saat peluncuran single “Sekarang Nanti Dan Selamanya” di Kemayoran, Jakarta (30/8/2022)

Kehadiran lagu-lagu romantis memang selalu mendapatkan tempat dihati para penikmat musik. Biasanya lagu-lagu tersebut liriknya sarat akan makna yang dalam tergurat mengukir di hati sanubari para penikmatnya. Lagu-lagu tersebut ada yang baru di rilis perdana ataupun lagu lama yang dinyanyikan ulang.

Lagu “Sekarang Nanti Dan Selamanya”  ini menjadi salah satu lagu bertema percintaan abadi yang digemari banyak orang. Namun sejauh itu, belum ada penyanyi Indonesia yang menyanyikannya ulang dengan adaptasi lirik berbahasa Indonesia. Hal ini menjadi concern NAGASWARA.

BACA JUGA  Dillan Zamaita Gandeng Mentari Novel Rilis Single Rock n Roll 50an “Nona”

Delon

Proses kreatif alih bahasa lagu When You Tell Me That You Love Me menjadi bahasa Indonesia dilakukan tim  Nagaswara. Proses adaptasi liriknya oleh Hendy Irvan dan Hapy Harda ke dalam bahasa Indonesia. Arangger & Mixed digarap oleh Daniel Thamrin, Vocal Director Yogi RPH serta Mastered dikerjakan Depp RPH. Setelah mendapatkan persetujuan pihak WCM dan Kobalt Music terkait alih bahasa di lirik lagunya tersebut, NAGASWARA mempercayakan Delon dan Ingga untuk menyanyikannya.

Tantangan penggarapan lagu ‘Sekarang Nanti Dan Selamanya’ terletak pada proses perizinan. Setelah meminta izin kepada Warner Chapphel Music (WCM), ternyata juga harus meminta izin kepada Publisher Kobalt Music. sebab lagu itu berada di bawah penguasaan 2 publisher sekaligus.

“Proses perizinan ini yang agak lama. Karena kalau tidak izin ke dua publisher sekaligus tidak akan bisa,” ujar Rahayu Kertawiguna.

Delon

Lagu “Sekarang Nanti Dan Selamanya’  bercerita tentang perasaan cinta tertinggi antara dua sejoli yang merasa saling menemukan kecocokan hati. Hal-hal kecil dari pasangannya, justru dianggap segala-galanya yang membuat mereka saling mencintai dan melengkapi.

Menyanyikan kembali lagu yang sudah sangat popular ini diakui Delon menjadi tantangan tersendiri. Apalagi lagu ini juga sukses dalam versi duet dan dibawakan oleh penyanyi-penyanyi dunia lain. Tantangan itu menjadi lebih berat ketika Delon harus menyanyikan kembali dalam bahasa Indonesia.

BACA JUGA  Dillan Zamaita Gandeng Mentari Novel Rilis Single Rock n Roll 50an “Nona”

“Ya, kalau menyanyi dalam bahasa aslinya mungkin lebih mudah. Tantangan terberat adalah membuat lagu ini sama menarik saat dibawakan dalam bahasa Inggris. Tapi saya suka tantangan. Ingga juga bisa membawakannya dengan baik. Semoga bisa diterima,” terang Delon.

Ingga sendiri menyampaikan apresiasi atas kesempatan yang diberikan NAGASWARA untuk menduetkan dirinya dengan Delon. Ia mengaku hampir tidak percaya ketika kesempatan tersebut diberikan kepada dirinya.

“Hal utama yang aku rasakan adalah bersyukur. Menyanyikan kembali lagu besar ini dalam versi Indonesia, apalagi diduetkan dengan Ko Delon. Kehormatan dan kebanggan luar biasa buat aku. Dan Aku berdoa semoga tidak mengecewakan,”imbuh putri Lampung ini.

Pembuatan video klip lagu ini  mengangkat tempat-tempat yang sedang hits di Propinsi Lampung serta kearifan lokal disana. Pembuatan video klip ini juga didukung oleh Pemerintah Propinsi Lampung dengan melibatkan unsur terkait seperti; Polda Lampung dan Dinas Pariwisata Lampung

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA