Iklan
Iklan

Terjangan Banjir Bandang Kota Batu Dirasakan Warga Seperti Kiamat

- Advertisement -
Banjir bandang yang menerjang Kota Batu, Jawa Timur menyapu bersih beberapa rumah warga, kondisi terparah terjadi di Dusun Sambong, Bulukerto.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu juga telah memastikan lima titik lokasi terdampak banjir bandang. Peristiwa ini terjadi usai wilayah tersebut diguyur hujan dengan intensitas sedang dan berat.

Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu mengungkapkan  banjir bandang ini telah menerjang 5 dusun di 4 kecamatan. Antara lain, Dusun Sambong dan Dusun Beru, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. Jalan Raya Dieng, Desa Sidomulyo, Kecamatan Batu. Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji dan Jalan Raya Selecta, Desa Tulungrejo, Kecamatan Batu.

Tim dari BPBD bersama dengan SAR hingga saat ini pun masih melakukan penanganan serta mendata dampak kerusakan dari bencana alam tersebut. Tak hanya mendata kerusakan saja, akan tetapi tim gabungan juga melakukan pembersihan material banjir serta pendataan korban terdampak banjir.

“Kami juga sedang mendata dampak kerusakan secara keseluruhan akibat bencana ini,” ucap Agung.

Dikutip dari sindonews.com, seorang saksi korban yang selamat bernama Suli Amat mengatakan bahwa peristiwa itu seperti kiamat. Rumahnya roboh diterjang banjir hanya dalam hitungan menit. Yang mengenaskan, tiga anggota keluarganya hilang terbawa arus.

Rumah milik Suli Amat, berada di Dusun Gintung, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji. Rumah itu bukan yang paling ujung di pinggir sungai. Melainkan rumah kedua. Tetapi banjir bandang menyapunya hingga bersih.

“Saya sempat berpelukan berlima. Tetapi cucu dan menantu saya terbawa arus. Anak saya selamat tetapi luka parah, karena dihanyutkan banjir,” ujarnya, Sabtu (6/11/2021).

Bendara kuning tampak terpasang di rumah Suli Amat yang berantakan usai diterjang banjir bandang. Material lumpur daan kayu yang terbawa kuatnya arus banjir bandang tampak menjadi saksi kuatnya arus saat itu.

“Saya dan istri selamat. Saya tidak bisa berkata apa-apa lagi. Menantu dan cucu saya tidak selamat,” ujarnya.

Selain korban jiwa, BPBD Kota Batu mencatat banjir bandang ini juga mengakibatkan 21 rumah, 27 motor dan tiga mobil rusak. Sejumlah hewan ternak milik warga seperti sapi dan kambing juga hanyut disapu banjir. Hampir semuanya berada di Desa Bulukerto, Bumiaji.

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA