Iklan
Iklan

Si Kembar Penipuan PO iPhone, Juga Dilaporkan Penggelapan Mobil Rental

- Advertisement -
Si Kembar Penipuan PO iPhone, Juga Dilaporkan Penggelapan Mobil Rental.

Si kembar Rihana dan Rihani yang diduga melakukan penipuan penjualan iPhone ternyata juga pernah dilaporkan soal dugaan penggelapan mobil.

Laporan tersebut dilayangkan ke Polsek Kebayoran Baru oleh korbannya yang berinisial IR pada 11 Januari 2023 lalu. Dalam laporannya, hanya nama Rihana yang tercatat.

“Ya, dia (Rihana) dilaporkan tanggal 11 Januari 2023. Penggelapan mobil,” ujar Kapolsek Kebayoran Baru Kompol Tribuana Roseno saat dihubungi, dikutip dari kumparan, Kamis (8/6).

Roseno menjelaskan, korban merupakan pemilik rental mobil. Rihana kemudian menyewa mobil berjenis Toyota Sienta dari rental tersebut selama beberapa hari.

Namun setelah sebulan dari habis waktu sewa, mobil tersebut tak pernah dikembalikan oleh Rihana.

“Korban punya mobil direntalkan lah ceritanya begitu di tempat perentalan. Kemungkinan disewa si kembar. Kemudian ya sudah digelapin. Mobilnya Toyota Sienta,” terang Roseno.

Terkait laporan ini, pihaknya telah memeriksa dari pelapor dan saksi. Namun Rihana belum dimintai keterangan lantaran keberadaannya yang belum diketahui.

“Sudah cari tahu alamatnya kalau enggak salah di BSD. Kita sudah cari alamatnya di BSD, enggak ada,” tutup dia.

Si Kembar Rihana dan Rihani sebelumnya dilaporkan soal dugaan PO iPhone yang nilai kerugiannya mencapai Rp 35 miliar.

Laporan polisi terhadap mereka diketahui terdaftar di Polda Metro Jaya, Polres Metro Jaksel, dan Polres Tangerang Selatan. Para korban memiliki akun untuk mengawal kasus ini di Instagram @kasusiphonesikembar.

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA