Iklan
Iklan

Jorge Martin Raih Kemenangan Perdananya di MotoGP

- Advertisement -
Tidak selalu mudah menjadi pembalap MotoGP. Jorge Martin, pembalap Pramac Racing itu sebelumnya lebih banyak menghabiskan waktunya untuk pulih dari cedera yang diderita dalam kecelakaan awal musim ini. Namun, di MotoGP Styria, pembalap rookie ini mampu menahan laju Joan Mir untuk meraih kemenangan.

Sensasi Jorge Martin telah menunjukkan kemampuannya untuk menahan tantangan Juara Dunia Joan Mir (Tim Suzuki Ecstar) untuk meraih kemenangan kelas premier perdana di Michelin Grand Prix of Styria.

Sementara, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) juga berdiri di podium, berhasil meraih posisi ketiga, maka pembalap Prancis itu berhasil memperpanjang keunggulannya di MotoGP 2021.

MotoGP Styria di Spielberg berlangsung dramatis dan mendebarkan. Pada lap kedua bendera merah dikibarkan setelah Dani Pedrosa (Red Bull KTM Factory Racing) crash tiba-tiba Lorenzo Savadori (Aprilia Racing Team Gresini) dating menabrak. Pembalap Italia itu terjungkal dari RS-GP-nya, kemudian meledak hingga kedua motor mereka terbakar.

Untung saja, kedua pembalap itu lolos dari insiden tersebut tanpa cedera, kemudian Pedrosa kembali mengambil tempatnya di grid saat restart.

Jorge Matin

Kemudian Jorge Martin melahap 27 lap dengan catatan waktu 38 menit 7,879 detik. Dia pun kini membukukan sebanyak 48 poin. Sedangkan, Quartararo menempati posisi ketiga di MotoGP Styria 2021. Rider asal Prancis itu mencatatkan 16 poin, kini sudah mengoleksi 172 poin.

Ada di posisi kedua masih Johann Zarco. Dia finis di posisi keenam, menambah 10 poin. Jaraknya dengan Quartarao di klasemen MotoGP 2021 melebar dari 34 poin menjadi 40 angka.

Ada di posisi ketiga ada Joan Mir. Rider Suzuki itu merebut posisi kedua di MotoGP Styria, menambah 20 poin. Kini juara dunia tahun lalu itu mencatatkan 121 angka.

Francesco Bagnaia turun satu tingkat. Italiano itu ada di posisi keempat dengan raihan 114 angka.

Klasemen MotoGP 2021

Fabio Quartararo – 172

Johann Zarco – 132

Joan Mir – 121

Francesco Bagnaia – 114

Jack Miller – 100

Maverick Vinales – 95

Miguel Oliveira – 85

Brad Binder – 73

Aleix Espargaro – 61

Marc Marquez – 58

Takaaki Nakagami – 52

Jorge Martin – 48

Alex Rins – 42

Pol Espargaro – 41

Franco Morbidelli – 40

Alex Marquez – 34

Enea Bastiannini – 31

Danilo Petrucci – 26

Valentino Rossi – 20

Luca Marini – 16

Iker Lecuona – 14

Stefan Bradl – 11

Dani Pedrosa – 6

Lorenzo Savadori – 4

Michele Pirro – 3

Tito Rabat – 1

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA