Iklan
Iklan

Pelatih Timnas Palestina Terharu atas Pelukan Solidaritas Pemain Indonesia

- Advertisement -
Pelatih Timnas Palestina Loai Alsalehi merasa terharu bahkan tak pernah menyangka atas sikap pemain Timnas Indonesia U-17 kepada skuadnya setelah pertandingan.

Para pemain Indonesia berbaris di depan bangku cadangan Timnas Palestina untuk memberi pelukan solidaritas.

Pemain Palestina menyambut itu dengan suka cita. “Atas nama Palestina, kami mengucapkan terima kasih. Kami merasa seperti di rumah. Orang-orang Indonesia sangat baik dan mencintai Palestina. Kami sangat bersyukur,” kata Alsalehi.

Timnas Palestina dipastikan gagal melangkah ke Piala Asia U-17 karena kalah 0-2 dari Timnas Indonesia U-17.

Timnas Indonesia U-17 menang atas Palestina berkat gol bunuh diri Ibrahim Alfuqaha dan sepakan kaki kiri Habil Abdillah Yafi. Kemenangan itu membuat Timnas Indonesia U-17 berada di puncak klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 dengan koleksi sembilan poin dari tiga laga.

Timnas Palestina

Timnas Indonesia U-17 mengungguli Malaysia yang berada di posisi kedua dengan tujuh poin.

Sementara, Unie Emirate Arab yang sebelumnya merajai klasemen Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 dipastikan tidak lolos. Begitu pun dengan Guam yang sempat dibantai Timnas Indonesia U-17 dengan skor 14-0.

Timnas Indonesia U-17  selanjutnya akan berhadapan dengan Malaysia untuk memperebutkan titel tim terbaik Grup B pada Minggu (9/10) di Stadion Pakansari, pukul 20.00 WIB.

Laga ini akan menjadi penentu, Timnas Indonesia U-17 hanya butuh hasil imbang untuk merebut titel itu.

Trending Topic

Subscribe
Notify of

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Iklan

Iklan

Hot News

Game

PENTING UNTUK DIBACA